Martadi menjelaskan 18 PKL tersebut bakal direlokasi ke sisi timur Kantor Bupati Karanganyar.
Dia menuturkan relokasi belasan PKL tersebut akan dilakukan mulai Senin (21/3/2022) depan.
"Mereka mulai pindah Senin pekan depan, ke sisi timur Kantor Bupati dan Alun-alun Karanganyar," ucap Martadi.
Sementara itu Wongso salah satu PKL yang berjualan di jalan depan Masjid Agung Karanganyar mengaku tidak pusing soal jika harus dipindahkan ke sisi Timur kantor bupati.
Wongso mengaku tak ingin mempersalahkan hal tersebut dan memaklumi kebijakan yang telah dibuat oleh pemerintah.
"Tidak masalah, saya bisa memaklumi, ini juga untuk kebaikan semua," ujar Wongso.
Baca Juga: Aksi Pkl Di Jalan Perintis Kemerdekaan Sragen Tolak Penggusuran Dengan Memasang Spanduk