Sebabkan Kerumunan, PKL di Sekitar Masjid Agung Direlokasi Pemkab Karanganyar

19 Maret 2022 11:30 WIB
Masjid Agung Karanganyar
Masjid Agung Karanganyar ( Instagram KabupatenKaranganyar)

Solo, Sonora.ID - Masjid Agung Madaniyah Karanganyar atau Masjid Agung Karanganyar sudah mulai dikunjungi banyak orang.

Hal itu membuat lokasi masjid tersebut dipenuhi masyarakat yang datang untuk beribadah maupun yang hanya berswafoto. Oleh karena itu, Pemerintah Kabupaten Karanganyar melalui Dinas Perdagangan, Tenaga Kerja, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (Disdagnakerkop dan UKM) Karanganyar akan merelokasi belasan pedagang kaki lima (PKL) yang berjualan di sepanjang jalan depan masjid tersebut.

Deretan kendaraan baik roda dua maupun roda empat memadati jalan depan Masjid Agung Karanganyar. Kondisi ini membuat sepanjang jalan tersebut semrawut dan tidak tertata dengan rapi.

Kepala Disdagnakerkop dan UKM Karanganyar Martadi sebanyak 18 PKL yang bakal direlokasi.

"Salah satu pertimbangan pemindahan PKL ini karena Masjid Agung telah difungsikan untuk beribadah sejak seminggu lalu," ucap Martadi Jum'at (28/3/2022).

Martadi mengatakan kondisi jalan di depan masjid yang sempit, membuat arus lalu lintas tersendat.

Selain itu, alasan lain direlokasinya 18 PKL tersebut dimaksudkan supaya menjaga estetika Masjid Agung Karanganyar.

Martadi memastikan jalan yang berada di depan masjid akan bersih dari PKL dan lokasi parkir liar.

"Depan Masjid Agung bebas PKL dan parkir liar, semua kendaraan warga yang akan melaksanakan ibadah shalat, seluruhnya masuk ke lokasi parkir yang disediakan di halaman masjid," ujar Martadi.

Baca Juga: Satpol PP Makassar Bongkar 32 Lapak PKL di Jalan Abdullah Daeng Sirua

Martadi menjelaskan 18 PKL tersebut bakal direlokasi ke sisi timur Kantor Bupati Karanganyar.

Dia menuturkan relokasi belasan PKL tersebut akan dilakukan mulai Senin (21/3/2022) depan.

"Mereka mulai pindah Senin pekan depan, ke sisi timur Kantor Bupati dan Alun-alun Karanganyar," ucap Martadi.

Sementara itu Wongso salah satu PKL yang berjualan di jalan depan Masjid Agung Karanganyar mengaku tidak pusing soal jika harus dipindahkan ke sisi Timur kantor bupati.

Wongso mengaku tak ingin mempersalahkan hal tersebut dan memaklumi kebijakan yang telah dibuat oleh pemerintah.

"Tidak masalah, saya bisa memaklumi, ini juga untuk kebaikan semua," ujar Wongso.

Baca Juga: Aksi Pkl Di Jalan Perintis Kemerdekaan Sragen Tolak Penggusuran Dengan Memasang Spanduk

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm