Sonora.ID – Susah BAB menjadi masalah yang tidak boleh diabaikan. Tak hanya berdampak buruk bagi kesehatan, tahan sakit akibat BAB juga bikin tak nyaman.
Meski begitu, memang ada cara alami untuk mengatasi masalah ini supya tak mengganggu kehidupan sehari-hari Anda.
Caranya pun sangat mudah tanpa perlu mengeluarkan uang lho. ya, Anda cukup pijat perut supaya BAB kembali lancar.
Nah, daripada penasaran, ternyata ini titik pijat yang bikin BAB jadi lancar. DIlansir dari Sajian Sedap, berikut ini ulasannya:
BAB dikatakan tidak lancar apabila kurang dari tiga kali per minggu. Penyebab BAB tidak lancar ini pun sangat banyak.
Misalnya saja stres, gaya hidup yang tidak sehat, hingga kurangnya mengonsumsi makanan buah dan sayur.
Tak hanya itu, penyebab BAB susah juga dikarenakan kurangnya melakukan aktivitas fisik hingga kurangnya minum.
Nah, supaya BAB lancar, ternyata ada beberapa titik pijatan yang cukup ampuh untuk BAB lancar.
Mengutip dari verywellhealth.com pada 16 Januari 2020 silam, ada beberapa teknik pijatan tertentu yang bisa merangsang otot-otot yang terlibat dalam proses buang air besar.