Sonora.ID - Buku islami anak sering digunakan orang tua untuk mengenalkan ajaran Islami kepada anak-anak, sekaligus mengisi waktu selama bulan puasa.
Tidak hanya menjadi pengantar tidur terbaik bagi mereka, buku islami nyatanya membawa banyak manfaat lainnya. Berikut lima manfaat dan tiga cara memilihnya:
Manfaat Membaca Buku Islami Anak
Nah, sebelum mengetahui beberapa cara memilihnya, kamu bisa mengenal sejumlah manfaatnya terlebih dahulu. Berikut adalah list yang penting untuk diketahui:
1. Menambah Pengetahuan Mengenai Ajaran Islam
Manfaat yang satu ini tentu saja sangat berperan penting bagi pengetahuan anak di masa mendatang.
Dengan buku islami anak, belajar sejarah tidak akan terasa membosankan, bahkan lebih mengasyikan.
2. Menanamkan Ajaran Islam dengan Cara Seru
Setiap orang tua tentunya ingin menanamkan ajaran Islam kepada anak-anaknya sendiri sejak dini.
Baca Juga: Bun, Mari Ajari Anak tentang Pentingnya Menjaga Lingkungan Sekitar
Hal ini dapat dilakukan dengan membaca buku dongeng sebagai pengantar tidur. Materi layaknya shalat dan cara berpuasa dapat disampaikan dengan sederhana melalui gambar penuh warna.
3. Dapat Memberikan Teladan yang Baik
Anak memang menjadi peniru ulung, sehingga teladan yang baik bisa selalu diberikan kepada mereka.
Tidak hanya teladan dari orang tua dan lingkungan sekitar, cerita anak yang menyenangkan dan amat menarik tentu bisa menjadi solusi terbaik.
4. Mengembangkan Kreativitas dan Imajinasi Anak
Saat membacakan cerita kepada mereka, pastikan untuk menggunakan intonasi yang seolah-olah mencerminkan tokoh di dalamnya.
Bermainlah peran bersama mereka untuk memerankan karakter dalam cerita yang bisa dibaca.
5. Menumbuhkan Minat Baca Sejak Dini
Iqra dalam kamus besar bahasa Indonesia memang bermakna 'bacalah' sebagai perintah yang diturunkan oleh Tuhan.
Baca Juga: 5 Buku Misterius dan Teraneh di Dunia, Salah Satunya Memakai Bahasa yang Tak Dikenal! Berani Baca?
Karena itulah, minat baca anak dapat ditumbuhkan sejak dini dan mereka bisa menjadi lebih terbiasa untuk hal tersebut.
Cara Memilih Buku Islami Anak
Masih bingung bagaimana cara memilih buku islami anak? Sebetulnya, cukup sederhana dengan beberapa tips berikut ini:
1. Pilih Buku yang Sesuai dengan Ajaran Baik
Ajaran Islam sebetulnya sangat luas dan mencakup banyak hal, seperti doa sehari-hari, salat, sedekah, dan ajaran berbuat baik kepada sesama.
Di bulan Ramadhan, buku yang diberikan bisa memiliki ajaran-ajaran terkait berpuasa, cara berdoa yang benar untuk mengisi waktu dengan penuh manfaat.
Ajaran sholat kepada balita sangat cocok dengan buku boardbook disertai gerakan-gerakan yang diperagakan.
Secara bertahap, tidak masalah untuk menggantinya dengan buku cerita lain saat anak sudah bosan.
2. Pastikan Gambar dan Isi Sesuai
Don't judge book by it's cover menjadi istilah yang sudah tidak lagi asing untuk didengar.
Baca Juga: 4 Buku Produktivitas yang Dapat Mengubah Cara Kerja Work From Home
Kemampuan anak dalam memahami teks dan gambar bisa terus berkembang seiring bertambahnya usia. Dengan begitu, kamu bisa memilih buku bacaan yang sesuai.
Boardbook biasanya terbuat dari kertas tebal supaya tidak mudah robek.
Ciri lainnya adalah isi yang didominasi ilustrasi dengan sedikit teks. Ukuran huruf pada teksnya juga cenderung besar.
3. Perhatikan Detail dan Spesifikasi Buku
Jangan lupa untuk memperhatikan spesifikasi buku dari segi jumlah halaman, ukuran, dan formatnya.
Pada balita, buku dengan sedikitnya jumlah halaman dapat menjadi rekomendasi.
Itu dia beberapa tips untuk cara memilih buku islami anak dan sejumlah manfaatnya.
Manfaatkan momen bulan suci Ramadhan 2022 untuk semakin mengenal sejarah dan pengetahuan tentang Islam.
Baca Juga: Tidak Selalu Sebabkan Stres, Ini 5 Manfaat Membaca Buku Setiap Hari