6 Dekorasi Rumah Menyambut Bulan Ramadhan, Mudah dan Murah! Mau Coba?

29 Maret 2022 13:40 WIB
Ilustrasi: 6 Dekorasi Rumah Menyambut Bulan Ramadhan, Mudah dan Murah! Mau Coba?
Ilustrasi: 6 Dekorasi Rumah Menyambut Bulan Ramadhan, Mudah dan Murah! Mau Coba? ( Kanal Youtube)

Sonora.ID - Dekorasi rumah khas Ramadhan menjadi sesuatu yang bisa diperhatikan dan digunakan untuk mengisi waktu luang

Kamu bisa memperindah ruangan supaya nuansanya menjadi lebih tepat, bahkan mendukung waktu ibadah.

Mau tahu apa saja rekomendasi desain yang cocok untuk digunakan? Berikut 6 rekomendasi dekorasi rumah untuk menyambut bulan Ramadhan:

Kalender Ramadhan

Kalender bisa dibilang menjadi salah satu dekorasi yang wajib ada, bahkan sangat berguna untuk mengingat hari, tahun, dan tanggal.

Lantas, bagaimana dengan kalender sebagai counting down menuju hari kemenangan? 

Kalender Ramadhan sendiri dapat dibuat sesuai dengan kreativitas dan inovasi kamu sendiri.

Bahan-bahan yang dapat digunakan pun cenderung mudah didapat layaknya kertas berbahan tebal dan berwarna-warni. 

Tanggalnya bisa dibuat lebih unik dengan tanggalnya menggunakan angka Arab. Dengan begitu, nuansanya akan semakin terasa.

Salah satu contohnya adalah dengan membuat pola pada kertas untuk bentuk masjid, bulan, dan juga bintang. 

Langkah selanjutnya adalah dengan menggunting pola dan tanggal-tanggal yang sudah dibuat untuk ditempel di atasnya.

Perpaduan kertas berwarna-warni membuatnya tampak lebih berkesan dan juga indah. 

Lampu atau Lampion Ramadhan

Lampu atau lampion ramadhan memang menjadi alat penerangan yang sangat penting untuk digunakan.

Kamu bisa memakai lampu-lampu kecil yang memiliki nuansa middle-east untuk digantung pada kamar atau ruang makan. 

Baca Juga: Begini Doa Saat Memasuki Bulan Ramadan Berdasarkan Sunah Nabi Muhammad

Lentera khasnya biasanya berbentuk masjid dan bisa dikreasikan dengan paper bag. Jangan lupa untuk membuat pola supaya lenteranya menjadi lebih indah. LED akan dimasukkan dalam lentera untuk membuatnya lebih hidup. 

Penangkap Cahaya

Pernahkah kamu mendengar sesuatu yang disebut sebagai suncatcher atau penangkap cahaya?

Hiasan ini biasanya digantung pada pintu atau jendela rumah. Fungsinya adalah menghasilkan suatu efek yang menakjubkan berupa warna-warni di rumah.

Polanya sendiri dapat dibentuk dengan kertas manila berwarna hitam, sehingga polanya akan tampak seperti dilubangi.

Itulah mengapa efek warna-warninya dapat dirasakan dan bisa memberikan nuansa berbeda.

Baca Juga: Punya Ciri Khas Masing-masing, Ini 7 Tradisi Ramadhan di Indonesia yang Tidak Biasa

Ramadan Wreath

Ramadhan Wreath atau lingkaran Ramadhan adalah bentuk hiasan lainnya yang bisa digunakan untuk memperindah ruangan.

Seperti namanya, bentuknya memang melingkar dan dibuat dari bahan-bahan khusus layaknya akar dan bunga-bunga. 

Hiasannya akan menjadi lebih cantik saat ditambah dengan pita. Tidak hanya Ramadhan Wreath, kamu bisa melakukan inovasi untuk model yang lebih baru. 

Hiasan Gantung Bulan

Hiasan ini memang menjadi yang paling populer dan benar-benar mencerminkan bulan Ramadhan. Kamu bisa membuatnya dari kertas asturo atau piring kertas.

Beberapa tulisan layaknya Happy Ramadhan juga bisa ditambahkan.

Vas Bunga Etnik

Mirip dengan pengaplikasian henna pada lilin, vas bunga sendiri bisa diaplikasikan dengan henna.

Kamu bisa memanfaatkan botol minuman kaca dan memberikan cat polos pada permukaannya, kemudian melukis motif bernuansakan Maroko. 

Kalau botol yang digunakan berukuran besar dan memiliki rangkaian bunga ramai, kamu bisa menggunakannya untuk meja makan. 

Permadani

Tidak hanya dapat melihatnya di film-film, kamu juga bisa memanfaatkan permadani sebagai dekorasi terbaik di rumah.

Tidak berbeda jauh, permadani memiliki peranan penting dalam menutupi lantai supaya tetap bersih. 

Dekorasi rumah untuk mengisi waktu luang selama Ramadhan di rumah saja memang dapat menjadi menyenangkan.

Kamu bisa menjalankannya dan memberikan banyak perubahan positif.

Baca Juga: Human Initiative Gelar Program Bulan Kita Berbagi (BUKBER) dengan Target 202 Ribu Penerima Manfaat

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm