Sonora.ID - Twenty Five Twenty One adalah salah satu drakor Jung Ji-Hyun yang meraih banyak atensi.
Drakor ini tayang mulai dari 12 Februari hingga 3 April 2022. Karater perempuan Na Hee-Do diperankan oleh artis berbakat Kim Tae-Ri.
Sementara karakter laki-laki Back Yi-Jin diperankan oleh Nam Joo-Hyuk.
Kesungguhan Na Hee-Do dan Back Yi-Jin dalam Twenty Five Twenty One membuat penonton drakor berharap mereka memiliki akhir kisah cinta yang sempurna.
Hingga akhirnya, episode Twenty Five Twenty One finale pun membuktikan segalanya.
Lantas, bagaimana fakta Twenty Five Twenty One finale? Berikut penjelasannya.
Baca Juga: Sinopsis 'Twenty Five Twenty One' Episode 16, Endingnya Bikin Penonton Geregetan!
1. Na Hee Do dan Back Yi-Jin putus, apa alasannya?
Seperti yang kita tahu, hubungan Na Hee Do dan Back Yi-Jin bagai permen karet. Mereka sulit dipisahkan.
Bahkan, sebelum menjalin hubungan sebagai sepasang kekasih pun mereka tetap berhubungan dengan baik.
Namun, semua itu berubah ketika Back Yi-Jin ditugaskan ke New York. Ketika di New York, Back Yi Jin tidak tahan melihat banyak yang tewas akibat perang.
Perasaannya yang sering campur aduk, membuat Back Yi-Jin merasa tidak mampu untuk merindukan Na Hee Do.
Lantas, hal itu tentu membuat Na Hee Do tidak bisa bersabar lagi dan menerima semua kata maaf dari Back Yi-Jin.
Ketika akhirnya Back Yi Jin kembali ke Korea, hubungan mereka pun berakhir.
Baca Juga: 15 Quotes Menyentuh Baek Yi Jin dari Drama Twenty-Five Twenty-One
2. Moon Ji-Woong melamar Ko Yu-Rim
Di awal episode, Moon Ji-Woong tampak jatuh cinta dengan kehebatan Ko Yu-Rim dalam beranggar.
Hingga akhirnya ia jatuh cinta karena keindahan wajah Ko Yu-Rim. Perlahan, Moon-Ji Woong pun memberikan banyak perhatian kepada Ko Yu-Rim.
Setelah didekati dan Moon-Ji Woong menyatakan perasaannya, rupanya Ko Yu-Rim punya rasa yang sama.
Namun, hubungan mereka menjadi sulit ketika Ko Yu-Rim terpaksa harus pindah kewargaanegaraan ke Rusia.
Bukan semata-mata keinginannya, Ko Yu-Rim pindah karena ia harus membantu perekonomian keluarga.
Kendati begitu, ternyata Moon-Ji Woong dan Ko Yu-Rim bisa menjalani kisah cinta mereka dengan baik.
Beberapa tahun kemudian, Moon-Ji Woong dan Ko Yu-Rim telah menjadi orang yang sukses.
Saat itulah, Moon-Ji Woong melamar Ko Yu-Rim.
3. Ji Seung-Wan dan Back Yi-Hyun berpacaran
Di episode sebelumnya, Ji Seung-Wan (Lee Joo-Myoung) adalah seorang penyiar radio di sekolahnya.
Kemudian, Back Yi-Hyun (Choi Min-Young) sangat mengidolakan cara Ji Seung-Wan dalam menyiarkan radio itu.
Hingga akhirnya mereka bertemu di pantai. Ji Seung-Wan berkata pada Back Yi-Hyun "aku tunggu kau saat sudah dewasa".
Di akhir episode, adik dari Back Yi-Jin itu pun sudah beranjak dewasa. Usianya sudah 26 tahun.
Kali ini, Back Yi-Hyun diperankan oleh Kang Hoon. Mereka pun bertemu tepat saat Back Yi-Jin meminta adiknya untuk menjemputnya.
Lantas, Ji Seung-Wan langsung meminta nomor telepon Back Yi-Hyun.
Demikian 3 fakta Twenty Five Twenty One finale, menurut Kamu gimana?
Baca Juga: tvN Umumkan Nasib Kapal Baekdo di Drakor Twenty Five Twenty One