Sonora.ID – Publik tengah ramai membicarakan sosok ustaz Yusuf Mansur yang kini jadi perhatian usai video curhatannya beredar di media sosial.
Video curahan hati Yusuf Mansur tersebut berisi tentang keresahannya kesulitan saat mengumpulkan dana sebanyak Rp1 triliun untuk Paytren.
Dalam video tersebut, Yusuf Mansur mengaku sudah melakukan berbagai cara mengumpulkan dana tersebut.
Nantinya, dana itu akan digunakan untuk membenahi bisnis aset manajemennya yang kini tengah digugat sejumlah pihak.
"Katanya 'ah Mansur, saham, saham, saham, saham, jangan saham, Paytren lo urusin' emang kita lagi ngurusin ape? Emang kita ngurusin saham itu ngurusin apa? Emang kita masuk perusahaan sana, perusahaan sini, menyebut ini, menyebut itu, emang buat siapa?" ungkap Yusuf Mansur melalui video yang beredar.
"Yang saya lakukan buat Paytren. Bisa saya ajak ngomong Anda semua, saya butuh duit Rp1 triliun, buat ngerjain Paytren," lanjutnya.
Namanya kini jadi perbincangan publik, terbaru melalui akun Instagram gosip @lambegosiip, muncul pernyataan saat Yusuf Mansur mengaku selalu berbagi setiap bulannya dalam jumlah yang fantastik.
Dalam keterangannya, ia menyampaikan jika dirinya selalu bersedekah atau berbagi uang 12 hingga 15 Miliar setiap bulannya.
“Saya Yusuf Mansur sekarang ini setiap bulan bagi-bagi antara 12 sampai 15 miliar rupiah setiap bulan”, kata Yusuf Mansur.
Baca Juga: 8 Adu Gaya King Faaz dan Rafathar yang Sama-sama Tampan! Arsy Hermansyah Bingung Tentukan Pilihan?
“Pertanyaannya adalah apakah ada nama saudara di dalam daftar yang saya bagi itu, kalau tidak ada, daftar” lanjutnya.
Tak berhenti sampai di situ, muncul juga potongan tayangan dakwah Ustaz Yusuf Mansur yang mengaku pernah naik pesawat ribuan kali dalam satu hari.
"Saya pernah satu hari itu 1000 kali naik pesawat," kata lelaki 45 tahun.
View this post on Instagram
Terakhir, potongan tayangan dalam video menampilkan ucapan Ustaz Yusuf Mansur yang membahas kebiasaan taat membayar pajak restoran.
Sontak, pernyataan Yusuf Mansur itu pun langsung dibanjiri komentar pedas dari netizen.
Bahkan tak sedikit yang menyebut jika Yusuf Mansur halu.
“Bapak anak halu,” ujar netizen
“Penyakit berbohong halu ternyata turunan,” ujar netizen lainnya.
"1x24 jam, sekali terbang anggap lah paling cepet 1 jam, lah kalo sehari semalem mondar mandir di pesawat aja gak sampe 100 kali.. Astaghfirulloh," tambah netizen.