Anak Muda Merapat, Inilah 3 Tips Beli Rumah Meski Gaji Hanya 3 Juta

11 April 2022 08:55 WIB
Ilustrasi: Anak Muda Merapat, Inilah 3 Tips Beli Rumah Meski Gaji Hanya 3 Juta
Ilustrasi: Anak Muda Merapat, Inilah 3 Tips Beli Rumah Meski Gaji Hanya 3 Juta ( Freepik)

Sonora.ID – Sebagaian anak muda pasti menginginan untuk memiliki rumah sendiri, apalagi bagi mereka yang baru saja menikah, pasti sempat terbesit dipikiran untuk bisa tinggal berdua di rumah impian.

Sayangnya, untuk membeli rumah kita perlu biasa dihadapkan dengan jumlah gaji yang kecil dan harga ruma yang selangit.

Disisi lain, keuntungan membeli rumah sendiri yaitu bagian dari investasi properti dan dapat dijadikan asset investasi, karea harga rumah yang setiap tahunnya cenderung naik.

Bahkan, bisa saja harga rumah selalu lebih cepat dibanding dengan kenaikan gaji.

Maka, persiapan untuk membeli rumah harus dilakukan sedini mungkin meski gaji hanya 3 juta rupiah.

Bukan hanya menentukan rumah yang akan dibeli dan menyisihkan uang dari gaji yang kita miliki, namun ada beberapa hal lain yang berpotensi menguntungan dan patut untuk kita coba agar bisa beli rumah dengan gaji yang relatif rendah.

Penasaran bagaimana caranya? Yuk langsung simak tips beli rumah meski gaji hanya 3 juta:

Memanfaatkan Fasilitas Rumah Subsidi dari Pemerintah

Melalui Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Raykat (PUPR), pemerintah telah menyediakan rumah subsidi bagi masyarakat yang memiliki gaji kecil atau maksimal dengan pendapatan 4 juta rupiah per bulan.

Baca Juga: Ingin Punya Tabungan Menguntungkan untuk Masa Depan? Ini 5 Langkah Bijak Memilih Properti

Tidak hanya di satu wilayah saja, namun terdapat beberaoa lokasi rumah subsidi ini disediakan untuk mansyarakat.

Harga yang ditawarkan juga terjangkau, biasanya beberapa KPR bersubsidi mematok harga tidak lebih dari 200 juta rupiah.

Mengitip dari situs resmi Kementrian PUPR, KPR bersubsidi adalah kredit/pembiayaan pemilikan rumah yang mendapat bantuan dan/atau kemudahan perolehan rumah bagi pemerintah berupa dana murah jangka panjang dan subsidi perolehan rumah yang diterbitkan oleh Bank Pelaksana baik secara konvensional maupun dengan prinsip syariah.

Menabung Uang Muka dengan 30 Persen Gaji

Sebelum memutuskan untuk membeli rumah, kamu juga perlu mempersipkannya dengan menabung serta mengalokasikan gajimu untuk keperluan hal ini.

Tidak langsung untuk membayar secara keseluruhan, kamu bisa menabung untuk uang muka atau DP rumah terlebih dahulu.

Hal tersebut dilakukan untuk lebih mempermudah kamu dalam mengumpulkan uang dan lebih cepat untuk menempati rumah yang kamu inginkan.

Salah satu cara untuk menabung DP yaitu dengan menyisihkan 30 persen dari gaji mu dan pisahkan uang tersebut dengan uang untuk keperluan lain.

Lakukan Investasi Tabungan Rumah

Beberapa perbankan di Indonesia memiliki berbagai program untuk nasabahnya dalam mencapai sebuah tujuan, termasuk untuk membeli rumah.

Dengan gaji 3 juta rupiah mungin kamu merasa kurang efektif untuk menabung sendiri, solusinya kamu bisa meminta bantuan bank untuk mengolah uang yang kamu miliki dengan diinvestasikan dengan tujuan membelu rumajh

Mungkin saja mereka akan menawarkan beberapa produk untuk kamu, seperti deposito atau melakukan reksa dana.

Baca Juga: Jangan Sampai Tertipu! Ini Perbedaan antara Deposito dan Reksadana

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm