Sonora.ID - Wamenlu Mahendra Siregar resmi dilantik sebagai Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada Kamis, 7 April 2022.
Dikutip dari Kompas.com, Mahendra Siregar telah melalui uji resmi dilantik oleh Komisi XI DPR. Mahendra nantinya akan menggantikan kepemimpinan dari Wimboh Santoso yang telah berakhir masa jabatannya.
Lalu seperti apa profil dari Mahendra Siregar dan apa Inovasi yang akan dia lakukan setelah menjadi Ketua Dewan Komisioner OJK 2022-2027? Simak Penjelasannya disini!
Profil Mahendra Siregar
Mahendra Siregar lahir di Bandung, 17 Oktober 1962. Dia memiliki gelar Sarjana Ekonomi dari Universitas Indonesia serta meraih gellar Magister Ekonomi dari Monash University Australia.
Sebagai putra bangsa yang menempuh pendidikan tinggi, karier Mahendra Siregar di Pemerintahan Indonesia tidak perlu diragukan lagi.
Tercatat dia pernah menjadi Duta Besar Indonesia untuk Amerika Serikat. Mahendra Siregar juga pernah menjabat sebagai Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) pada era pemerintahan Mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.
Selain itu dia juga pernah menjabat sebagai Wakil Menteri Indonesia dan Wakil Menteri Perdagangan Indonesia sebelum akhirnya menjadi Wakil Menteri Luar Negeri (Wamenlu) di era Pemerintahan Presiden Joko Widodo.
Mahendra Siregar juga penah berperan sebagai Komisaris PT Dirgantara Indonesia dan PT Aneka Tambang.
Sedangkan dalam sektor perbankan, pada tahun 2009 Mahendra diketahui sempat menjadi Direktur Eksekutif Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI) atau Indonesia Eximbank.
6 prioritas kebijakan OJK ala Mahendra Siregar
Mahendra Siregar telah menyiapkan 6 prioritas kebijakan yang akan diterapkan ketika dia resmi menjabat sebagai Ketua Dewan Komisioner OJK.
Prioritas pertama adalah meningkatkan efektifitas kepemimpinan dalam kelembagaan OJK yang bersifat kolektif dan kolegial.
Mehendra mengatakan bahwa hal tersebut dapat membuat pengawasan dan perlindungan konsumen serta masyarakat dapat semakin ditingkatkan.
Kedua, Mahendra berencana untuk memprioritaskan penguatan struktur dan pengawasan industri keuangan nonbankdan pasar modal.
Baca Juga: Puan Ingatkan Dewan Komisioner OJK Terpilih Periode 2022-2027
Diharapkan dengan melaksanakan hal tersebut dapat membuat pengaturan serta pengawasan yang efektif dapat tercapai.
Ketiga yaitu penerapan layanan satu pintu yang mencakup perizinan, pengesehan, dan persetujuan. Tujuan dari poin ini adalah menghilangkan inefesiensi dan duplikasi dalam operasional institusi.
Prioritas keempat yaitu meningkatkan efektivitas pengawasan, pemeriksanaan, penyidikan, serta tindak lanjut dalam bentuk keputusan yang jelas, transparan, dan akuntabel, dengan tujuan menciptakan kredibilitas institusi.
Prioritas kelima ialah meningkatkan kerjasama dan koordinasi yang efektif dengan lembaga regulator dan lembaga terkait lain. Bagi Mahenra Sregar koordinasi adalah hal yang sangat penting agar resiko masalah yang mungki terjadi dapat ditekan seminimal mungkin.
Prioritas keenam atau yang terakhir yaitu penguatan sinergi kebijakan dengan pemerintah, DPR, dan lembaga negara lainnya. Hal ini dimaksudkan agar OJK dapat mendukung dalam pencapaian target nasional.
Itulah informasi seputar Mahendra Siregar. Wamenlu yang resmi dilantik sebagai Ketua Dewan Komisioner OJK 2022-2027.