Mekanisme pemesanan diatur sebagi berikut: Akses https://pintar.bi.go.id kemudian pilih menu layanan kas keliling.
Pilih provinsi Kalimantan Selatan, kemudian menentukan lokasi dan waktu Penukaran. Pada menu data pemesan, isi dengan data diri.
Pada menu pecahan uang, isi jumlah lembar uang yang akan ditukarkan.
Selesai, pemesan akan memperoleh bukti pemesanan dan wajib ditunjukkan saat melakukan penukaran.
Baca Juga: Pantau Sejumlah SPBU di Kalsel, Menteri ESDM Terima Keluhan Sopir
Masih Imam Subarkah, penukaran uang di Mobil Kas Keliling di Lapangan Kamboja Banjarmasin (depan Kantor Kelurahan Banjarmasin Tengah) pada tanggal 5, 11, 12, 18, 19, 25 dan 26 April 2022.
"Kami buka layanan ini kembali, setelah ditiadakan selama 2 (dua) tahun akibat pandemi. Sebagai wujud digitalisasi dan untuk menghindari kerumunan, masyarakat diharapkan memesan penukaran terlebih dahulu melalui aplikasi PINTAR (https://pintar.bi.go.id) sebelum hadir ke lokasi kas keliling, " urainya.
Bagi warga Kalsel yang kesulitan untuk menukarkan di mobil kas keliling di Lapangan Kamboja, Bank Indonesia perwakilan Kalimantan Selatan, juga mengkerjasamakan penukaran uang di Perbankan.
"Rincian banknya, (terdiri dari 28 Bank Umum dan 15 BPR) yang dimulai sejak tanggal 4 sampai 28 April 2022. Kegiatan tersebut tersebar di 198 titik layanan penukaran (168 titik layanan bank umum dan 30 titik layanan BPR)," pungkasnya.