Hal ini memberikan dampak baik bagi kehidupan masyarakat di dalamnya, ditambah dengan tingkat korupsi di negara tersebut yang sangat minim.
Indonesia patut belajar.
Selandia Baru
Dalam hal negara paling indah, Indonesia bersaing dengan negara yang satu ini, tetapi dalam hal pemerintahan paling baik agaknya Indonesia harus belajar dengan negara ini.
Selandia Baru adalah pencetak gol terbanyak dalam stabilitas secara keseluruhan, sehingga memang sudah sepantasnya negara yang satu ini menyandang predikat sebagai negara dengan sistem pemerintahan terbaik di dunia.
Selandia Baru juga merupakan negara pertama yang memberikan hak memilih kepada wanita.
Kanada
Berada di setengah Utara Amerika Utara, negara yang satu ini menganut sistem demokrasi federal yang bentuk pemerintahannya mempertimbangkan realita geografis Kanada, keanekaragaman masyarakat budaya, dan warisan dwi-hukum serta dwi-bahasa.
Tak hanya soal sistem pemerintahan, tetapi negara yang satu ini juga minim kekerasan dan terorisme.
Baca Juga: Mengenal Negara Paling Bahagia di Dunia, Indonesia Ada di Urutan Berapa?
Kanada juga memiliki kemampuan untuk memenuhi kebutuhan gizi dan medis warganya. Tak heran sistem pemerintahan di negara ini patut diacungi jempol.