Sentuh Dua Digit! 5 Jurusan Kuliah dengan Gaji Tertinggi di Indonesia

14 April 2022 12:35 WIB
Ilustrasi Kuliah
Ilustrasi Kuliah ( Unsplash.com)

SonoraID - Memilih jurusan kuliah tentunya tidak dapat secara asal. Kurang lebih dalam empat tahun yang dijalani selama masa studi, berperan penting dalam menentukan kehidupan serta karier seseorang di masa depan.

Selain minat dan bakat, memilih jurusan dengan gaji besar juga menjadi salah satu pertimbangan besar bagi para calon mahasiswa.

Wajar saja, orang yang menuntut ilmu tinggi tentu mengharapkan kehidupan yang lebih baik dan nyaman.

Berikut ini daftar jurusan kuliah dengan gaji tinggi seperti yang diwartakan melalui Kompas Edu.

Baca Juga: Tim Galau Kuliah di Mana Harus Tahu! Ini 5 Tips Memilih Jurusan Kuliah

1. Sains data

Terus bergeraknya perkembangan data di dunia yang modern dengan teknologi yang makin canggih, membuat banyak perusahaan yang membutuhkan jasa ahli pengolahan data.

Bukan pekerjaan sederhana, perusahaan biasanya meminta para lulusan sains data agar mampu mengolah data yang ada menjadi informasi yang dibutuhkan.

Dengan tanggungjawab yang dibilang besar, datang pula gaji dengan nominal fantastis. Gaji ahli data sains bisa menyentuh kisaran Rp 15.000.000 sampai Rp 40.000.000.

Beberapa perguruan tinggi yang membuka jurusan Sains Data di Indonesia, di antaranya adalah Universitas Nusa Mandiri (UNM), Universitas Airlangga (UNAIR), Institut Pertanian Bogor (IPB), dan Universitas Teknologi Yogyakarta (UTY).

2. Informatika

Tak perlu diragukan lagi, jurusan Informatika atau lebih sering disebut IT tentunya sangat dibutuhkan oleh perusahaan zaman sekarang.

Bakatnya selalu dicari karena perkembangan IT telah menggerayangi segala bidang kehidupan dan menuntut perusahaan mengikuti zaman agar bisnisnya tetap berkembang.

Peran penting dari ahli IT ini tentu mendatangkan upah yang ditaksir dengan nominal mulai Rp 15.000.000 sampai Rp 27.000.000 per bulannya.

Beberapa perguruan tinggi Indonesia yang membuka jurusan Informatika antara lain UNM, Universitas Telkom (Telkom-U), Institut Teknologi Bandung (ITB), Universitas Bina Nusantara (BINUS), dan Institut Teknologi dan Bisnis BRI (BRI Institute).

3. Bisnis digital

Bisnis konvensional memang masih banyak digunakan, akan tetapi bisnis digital kian berkembang dalam berbagai sektor.

Hal ini menjadikan seluruh perusahaan butuh sumber daya manusia berbibit unggul yang bisa menguasai bidang digital.

Bagi mereka yang bekerja di bidang bisnis digital, gajinya per bulan pun mendapat angka yang fantastis yakni pada kisaran Rp 10.000.000 sampai Rp 35.000.000.

Ada pun perguruan tinggi yang membuka jurusan bisnis digital, antara lain BINUS, UNM, Universitas Padjajaran (UNPAD), Universitas Prasetiya Mulya, dan juga BRI Institute.

4. Manajemen

Banyak perguruan tinggi yang membuka jurusan Manajemen sebab ilmunya tidak akan tergerus perkembangan zaman dan memiliki banyak peminat.

Lapangan pekerjaannya pun cukup terbuka luas dalam dunia bisnis. Perusahaan yang ada pun tak segan menawarkan gaji besar untuk SDM unggul di bidang ini.

Diprakirakan, gajinya bisa menyentuh Rp 10.000.000 sampai Rp 25.000.000 dalam sebulannya. Nominal yang tak sedikit, bukan?

Baca Juga: Daftar Jurusan Sepi Peminat di UI, ITB, dan UGM, Peluang Lolos SBMPTN!

5. Teknik perminyakan

Tak perlu diragukan lagi, jurusan Teknik Perminyakan telah dikenal sejak lama sebagai salah satu jurusan yang memiliki potensi masa depan gemilang bagi para lulusannya.

Stereotipe itu memang tidak salah, orang yang bekerja di sektor perminyakan bisa memiliki gaji mulai dari Rp 10.000.000 sampai Rp 40.000.000.

Beberapa perguruan tinggi di Indonesia sendiri yang membuka jurusan teknik perminyakan yakni ITB, Universitas Trisakti, dan Universitas Pertamina.

Demikian beberapa jurusan dengan gaji tinggi di Indonesia. Apakah kamu tertarik untuk masuk salah satunya?

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm