Sonora.ID – Diketahui Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) membuka 2.700 kerja dan rekrutmen bersama di 40 perusahaan BUMN.
Pendaftaran dilakukan secara online dan bebas biaya di website rekrutmenbersama.fhcibumn.id:
SKCK menjadi salah satu syarat rekrutmen Bersama BUMN 2022. Oleh sebab itu, SKCK menjadi dokumen yang dibutuhkan saat ini.
SKCK awalnya hanya diberikan kepada warga yang tidak atau belum pernah tercatat melakukan tindakan kejahatan.
Namun, persyaratan SKCK saat ini tidak lagi seperti pembuatan SKKB. SKCK adalah surat keterangan resmi yang diterbitkan oleh Polri melalui fungsi Intelkam kepada seorang pemohon untuk menerangkan tentang ada ataupun tidak adanya catatan yang bersangkutan dalam kegiatan kriminalitas.
SKCK sendiri memiliki masa berlalu hanya 6 bulan sejak tanggal diterbitkan. Meski begitu SKCK bisa diperpanjang jika telah melewati masa berlaku dan bila dirasa perlu.
SKCK dapat diperpanjang oleh yang bersangkutan asal maksimal telah habis masa berlakunya selama satu tahun.
Daripada penasaran, berikut ini cara memperpanjang SKCK online dilansir dari kontan.co.id:
Baca Juga: Hari Ini Dibuka Ini Tata Cara dan Rules Daftar Kerja di BUMN Tahun 2022, Ada 2700 Lowongan Kerja
Syarat perpanjang SKCK
-Pertama, syarat perpanjang SKCK adalah membawa lembar SKCK lama yang asli/legalisir (maksimal telah habis masanya selama 1 tahun)
-Membawa fotocopy KTP/SIM
-Membawa fotocopy Kartu Keluarga
-Membawa fotocopy Akta Kelahiran/Kenal Lahir
-Membawa Pas Foto terbaru yang berwarna ukuran 4×6 sebanyak 3 lembar
-Mengisi formulir syarat perpanjang SKCK yang disediakan di kantor Polisi
Cara Perpanjang SKCK dan biaya perpanjang SKCK
-Pemohon bisa membawa semua dokumen syarat perpanjang SKCK ke Polres
-Serahkan semua dokumen syarat perpanjang SKCK di bagian loket
-Isi formulir yang termasuk syarat perpanjang SKCK yang diberikan
-Serahkan formulir ke loket dan membayar biaya perpanjang SKCK sebesar Rp 30.000
-Tunggu beberapa saat dan silakan ke bagian pengambilan hasil perpanjang SKCK
Baca Juga: Mudah! Begini Cara Buat SKCK Online yang Jadi Syarat Wajib Rekrutmen Bersama BUMN