Sonora.ID – Angka kua adalah sistem numerologi berdasarkan tahun lahir dan jenis kelaminmu yang digunakan dalam ilmu fengshui.
Angka kua milikmu digunakan untuk menentukan akan menghadap ke arah mana yang paling menguntungkan bagimu.
Selain itu, angka kua juga bisa menentukan lokasi untuk area penting di rumahmu seperti pintu depan dan kamar tidur.
Angka ini juga menawarkan wawasan tentang kompatibilitas energi antara dirimu dengan orang lain bahkan menentukan warna yang membawa keberuntungan untukmu.
Namun, masih banyak yang tidak mengetahui angka kua diri mereka karena tak tahu cara menghitungnya.
Baca Juga: Terungkap! Ini Sifat Buruk dan Baik Anda Menurut Nomor Kua Fengshui
Lantas, bagaimana cara menghitung angka kua tersebut?
Angka kua dalam fengshui dimulai dari angka 1 hingga 9. Jika kamu ingin mendapatkan angka yang tepat, maka kamu dapat menghitung seluruh angka dalam tanggal lahir, bulan, tahun, bahkan jam kelahiranmu.
Perhitungan yang detail memang perlu konsultasi dengan para praktisi fengshui. Namun, kita dapat menghitungnya dengan cara yang sederhana yakni cukup dengan menghitung tahun lahirmu.
Perhitungan 'kua' untuk laki-laki dan perempuan memiliki rumus yang berbeda. Begitu juga dengan rumus hitungan mereka yang lahir pada tahun 1900-an dan 2000-an.
Berikut adalah rumus perhitungan angka 'kua' menggunakan tahun kelahiranmu.
Rumus hitung angka 'kua' untuk laki-laki yang lahir pada 1990-an, maka rumusnya:
Kelahiran tahun 19xx = 10 – y ( y didapat dari penjumlahan dua digit terakhir tahun kelahiran)
Contoh, tahun 1996 = 10 – (9 + 6 = 15, karena angka kua tertinggi 9, maka dua angka terakhir 1 + 5 dijumlah menjadi 6) Jadi, 10 – 6 = 4, angka kua laki-laki lahir tahun 1996 adalah 4.
Rumus menghitung 'kua' untuk perempuan, apabila lahir pada 1990-an rumusnya adalah:
Kelahiran tahun 19xx = y + 5 (y didapat dari penjumlahan dua digit terakhir tahun kelahiran)
Contoh, tahun 1996 = (9+6 = 15) + 5 = 20, karena angka kua tertinggi 9, maka dua angka terakhir dijumlah 2 + 0 menjadi 2. Angka kua perempuan lahir tahun 1996 adalah 2.
Rumus hitung angka 'kua' untuk laki-laki yang lahir di tahun 2000-an adalah:
Kelahiran tahun 20xx = 9 – y (y didapat dari penjumlahan dua digit terakhir tahun kelahiran)
Contoh, tahun 2000 = 9 – 0 = 9, angka kua laki-laki lahir tahun 2000 adalah 9.
Rumus hitung angka 'kua' untuk perempuan yang lahir di tahun 2000-an adalah:
Kelahiran tahun 20xx = y + 6 (y didapat dari penjumlahan dua digit terakhir tahun kelahiran)
Contoh, tahun 2002 = (0 + 2 = 2) + 6 = 8, angka kua perempuan lahir tahun 2002 adalah 8.
Nomor Kua dan Area Bagua yang Sesuai
Dengan nomor Kua milikmu, kamu menerima informasi tentang arah keberuntunganmu untuk menghadap dan lokasi terbaik untuk area seperti pintu depan dan kamar tidurmu.
Nomor Kua bisa menawarkan cara untuk meningkatkan fengshui-mu.
1: Kan, Utara
2: Kun, Barat Daya
3: Zhen, Timur
4: Xun, Tenggara
6: Qian, Barat Laut
7: Dui, Barat
8: Gen, Timur Laut
9: Li, Selatan
Grup Timur dan Barat
Secara umum, nomor dan arah Kua di grup kamu itu beruntung untukmu. Misalnya, jika kamu berada di grup Timur, arah keberuntunganmu adalah utara, timur, tenggara, dan selatan.
Namun, arah di grup Barat tidak ideal dan mungkin menantang.
Nomor Kua Grup Timur
1: Kan, Utara
3: Zhen, Timur
4: Xun, Tenggara
9: Li, Selatan
Nomor Kua Grup Barat
2: Kun, Barat Daya
6: Qian, Barat Laut
7: Dui, Barat
8: Gen, Timur Laut
Idealnya, kamu harus menghadapi arah yang menguntungkan dalam kelompokmu. Ini berarti matamu akan melihat ke arah mata angin itu, apakah itu utara atau timur laut, misalnya.