Sonora.ID - Memiliki tujuan dalam menjalani hari-hari dapat membuat seseorang terus berusaha untuk berjuang keras.
Melalui perjuangan tersebut, maka seseorang dapat meraih rezeki yang bisa menghantarkannya ke masa depan yang cerah.
Tetapi faktanya, rezeki tidak hanya datang melalui usaha keras lho!
Beberapa masyarakat Indonesia mempercayai bahwa ada 4 tumbuhan sumber rezeki yang wajib ditanam di perkarangan rumah.
Setelah ditanam, niscaya kehidupan seseorang akan jadi tajir melintir tanpa pesugihan apapun!
Baca Juga: Urutan Provinsi Paling Enggak Bahagia di Indonesia Tahun 2021, Wilayah Mana Paling Ngenes?
Apa saja ke-4 tumbuhan sumber rezeki tersebut? Simak penjelasannya berikut ini!
1. Bunga Anggrek
Salah satu tumbuhan sumber rezeki yang wajib ditanam di perkarangan rumah adalah Bunga Anggrek.
Jenis bunga ini bukan hanya memiliki kelopak yang cantik saja, tetapi juga mampu mengikat energi positif datang ke dalam rumah.
Energi positif yang dipancarkan oleh bunga ini juga akan mendatangkan keberuntungan dan menjauhi sial bagi yang menanamnya.
Tidak heran, banyak sekali yang menanam Bunga Anggrek di perkarangan rumah karena menjadi sumber rezeki.
2. Bunga Teratai
Bagi masyarakat berdarah Tionghoa pasti sudah tidak asing dengan keberadaan Bunga Teratai di perkarangan rumah.
Baca Juga: Amit-Amit Jabang Bayi, Ini 5 Ciri-Ciri Orang Disukai Makhluk Halus, Cepat Istigfar!
Ini lantaran Bunga Teratai menjadi salah satu tumbuhan sumber rezeki yang bisa menjauhi sial untuk datang ke dalam rumah.
Aura positif yang dikeluarkan oleh bunga ini hadir ketika sang kelopak sedang mekar.
Maka dari itu, segera tanam Bunga Teratai agar bisa tajir melintir dari rezeki yang datang bertubi-tubi.
3. Bunga Wijaya Kusuma
Bunga Wijaya Kusuma dipercaya menjadi tumbuhan sumber rezeki yang bisa ditanam di perkarangan rumah.
Ketika mekar, bunga ini akan mengeluarkan aroma khas yang sangat wangi dan mampu menarik seluruh energi positif ke rumah.
Baca Juga: Nggak Perlu Pesugihan! Ini Kunci Hidup Beruntung dan Jauh dari Musibah
Sehingga, rezeki pun akan datang dengan cepat ke dalam kehidupan para penghuni rumah.
4. Bunga Lily
Terakhir, terdapat Bunga Lily yang diyakini sebagai tumbuhan sumber rezeki bagi penghuni rumah.
Wewangian yang datang dari kelopak bunga ini mampu menangkal sial di dalam rumah.
Maka dari itu, rezeki pun selalu hadir bagi penghuni rumah, sehingga tidak heran jika mereka menjadi kaya raya tanpa pesugihan.