6 Pasangan Shio yang Tidak Cocok Satu Sama Lain, Semoga Gak Ada Kamu dan Dia

22 April 2022 17:00 WIB
Ilustrasi Pasangan Bertengkar
Ilustrasi Pasangan Bertengkar ( Unsplash.com)

Sonora.ID - Melalui astrologi Cina, kita dapat mengetahui karakter dan sifat seseorang berdasarkan shio tahun kelahirannya.

Berangkat dari karakter tersebut, ditemukan pasangan shio yang tidak cocok satu sama lainnya berdasarkan sifat bawaannya.

Apabila menjadi pasangan, keduanya akan sering bertengkar tentang hal-hal kecil dan sulit memahami satu sama lain.

Melansir dari Romper, inilah pasangan shio yang tidak cocok satu sama lain. Semoga Anda dan pasangan tidak termasuk, ya.

Baca Juga: Hoki Hingga Pertengahan Tahun, Ini 3 Shio Beruntung dan Diramalkan Hidup Tanpa Beban

1. Tikus & Kuda

Shio Tikus dan Kuda sangat berlawanan. Hal itu karena tikus lahir pada elemen air sementara shio Kuda diasosiasikan dengan lemen api.

Oleh sebab itulah, keduanya tidak benar-benar memahami cara kerja atau jalan pikir satu sama lain hingga akhirnya shio Tikus memberi tahu shio Kuda akan hal apa yang harus dilakukkan.

Pada awalnya, shio Tikus memang bisa menjinakkan shio Kuda untuk sementara. Namun, itu tidak akan bertahan lama karena Kuda akan memberontak melawan dominasi.

Sebagian pasangan mungkin berhasil mengatasinya, namun akan sering muncul kejadian dramatis di antara keduanya.

2. Kerbau & Kambing

Sudah menjadi rahasia umum bahwa shio Kerbau dan shio Kambing sama-sama sangat keras kepala sebab keduanya adalah hewan bertanduk.

Shio Kerbau memiliki karakter yang teliti, berorientasi pada detail, dan terorganisir sementara shio Kambing sangat santai dan lebih suka mengikuti arus.

Kelesuan Kambing akan membuat Kerbau yang sangat ambisius merasa frustasi dan hal itu juga membuat shio Kambing merasa kesal.

Baca Juga: Otaknya Kelewat Jenius, 3 Shio Ini Pintar Sejak Lahir, Pantes Rezekinya Terus Mengalir

3. Harimau & Monyet

Shio Harimau memandang pemilik shio Monyet sebagai sosok yang licik, manipulatif, dan sarkasme.

Ia melihat Monyet dari sisi negatifnya padahal shio Monyet juga memiliki kelebihan lain yakni cerdas dan ceria.

Di sisi lain, shio Monyet juga bisa terlalu dominan dan mengendalikan shio Harimau sehingga segalanya terasa begitu tegang.

Keduanya saling berpikir tentang siapa yang paling buruk dalam bersikap. Keduanya sulit bergaul dan menemukan kesamaan sebab cenderung tidak terlalu memikirkan satu sama lain.

4. Kelinci & Ayam

Shio Kelinci dan Ayam juga merupakan zodiak berlawanan dalam ramalan astrologi sehingga sulit membuat keduanya akur.

Kelinci berada pada musim semi dengan elemen kayu sementara Ayam berada pada musim gugur dengan elemen logam sehingga tidak bisa benar-benar bertemu di tengah.

Oposisi utama mereka adalah Kelinci adalah seorang ekstrovert yang tidak menyukai batasan, sedangkan Ayam seorang introvert, yang suka mendefinisikan aturan untuk orang lain.

Baca Juga: Dapat Surga Dunia, Ini 3 Shio Paling Hoki Seumur Hidup, Bebas Ciong sampai Hari Tua!

5. Naga & Anjing

Shio Naga dan Anjing dapat mengalami kesulitan dalam urusan kompabilitas karena perspektif atau cara mereka memandang dunia cukup berbeda.

Sulit untuk menjembatani kesenjangan yang ada dan berusaha memahami satu sama lain.

Apabila berusaha cukup keras, mereka bisa bekerja sangat sinkron meski hal tersebut jarang terjadi pada kebanyakan kasus.

Untuk bisa bertahan, shio Naga dan shio Anjing harus bisa menyeimbangkan energi satu sama lain.

6. Ular & Babi

Apabila shio Ular dan shio Babi bersatu, mereka biasanya tidak benar-benar suka berkomunikasi tentang perasaan batin mereka.

Kedua shio itu akan menyalahkan satu sama lain karena tidak memahami bahwa mereka sama-sama menyebalkan bagi pasangannya.

Baca Juga: Dapat Surga Dunia, Ini 3 Shio Paling Hoki Seumur Hidup, Bebas Ciong sampai Hari Tua!

Itulah pasangan shio yang tidak cocok satu sama lain. Meskipun shio tidak memberi gambaran lengkap, namun melalui karakteristik umum pada setiap shio mungkin dapat sedikit membantu mana shio yang paling cocok dan mana yang tidak.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm