3. Lonceng logam
Simbol keberuntungan feng shui lainnya adalah lonceng logam. Biasanya, lonceng logam ini ditempatkan di atas tempat pintu masuk agar mengetahui ada pelanggan yang masuk atau keluar.
Suara denting lonceng adalah getaran yang bagus dan menghasilkan energi yang menguntungkan setiap kali pintu terbuka dan tertutup.
4. Kapal Layar
Dalam feng shui, kapal layar yang sarat dengan batangan emas adalah simbol kekayaan besar yang akan datang menghampiri.
Anda bisa menaruhnya di dekat pintu masuk restoran untuk menarik pelanggan. Akan tetapi, pastikan untuk memenuhi persyaratan berikut:
5. Kerbau
Lembu atau kerbau adalah simbol kuno dan suci dalam feng shui sebab dianggap sebagai pemberi keinginan.
Dalam bisnis, simbol kerbau dianggap membawa keberuntungan dan kesuksesan besar. Cukup tempatkan benda keberuntungan berbentuk lembu di sektor utara atau tenggara.
6. Gajah terompet
Gajah terompet yang dimaksud adalah pajangan seperti patung atau miniatur berbentuk gajah yang sedang mengangkat belalainya ke udara.
Anda bisa menaruhnya di pintu masuk depan agar membentengi bisnis dan menandakan kesuksesan.
Kabarnya, gajah dapat menarik banyak pelanggan dengan belalainya yang terangkat sebagai simbol perayaan dan pengumuman.
Baca Juga: 5 Tips Fengshui Untuk Melipatgandakan Keuntungan Bisnis Kuliner Anda
Demikian keenam benda keberuntungan untuk jualan menurut feng shui. Anda sudah memiliki salah satunya?