Sonora.ID - Betul, berpakaian memang boleh bagaimana saja asal kita merasa percaya diri dan sesuai dengan waktu serta acara.
Namun, bagi kamu memiliki tubuh yang pendek, sudahkah kamu mencoba mempraktikkan tips outfit agar terlihat lebih tinggi dengan menciptakan ilusi?
Apabila kamu tertarik untuk mencobanya, langsung saja simak tips OOTD untuk orang pendek dirangkum dari Times of India dan Pinkvilla berikut ini.
1. Gunakan pakaian bergaris vertikal
Cara termudah untuk langsung terlihat lebih tinggi melalui OOTD adalah dengan mengenakan pakaian bergaris vertikal atau bergaris ke bawah, bukan ke samping.
Garis vertikal akan memberikan ilusi seolah kamu sangat tinggi, meskipun sebenarnya tidak.
Baca Juga: OOTD Kurang Lengkap? Eits, Pakailah Jam Tangan yang Murah Namun Tetap Berkualitas dan Keren!
2. Pilih jeans berpinggang tinggi
Jeans atau bawahan apa pun dengan pinggang yang tinggi atau mode highwaist juga bisa menjadi solusi terbaik.
Dengan berada di pinggang yang merupakan area terkecil dari perut, hal itu otomatis membuat kaki terlihat lebih jenjang.
3. Berpakaian monokrom
Pakaian monokrom akan membantumu menghadirkan tampilang yang begitu melekat dan menawan.
Selain lebih mudah dipadupadankan dan bisa dipakai siapa saja, gaya berpakaian seperti ini juga sama-sama menciptakan ilusi akan tinggi badan.
4. Pilih corak kecil daripada besar
Jika tubuhmu mungil dan suka pakaian bercorak, pilihlah pola corak yang kecil dibanding yang besar agar membuat tubuh lebih proporsional. Pakaian dengan corak besar bisa membuat kamu terlihat lebih lebar dan pendek.
Baca Juga: Wow, OOTD Sehari-hari yang Kece dan Kekinian!
5. Hindari pakaian oversize
Hindari yang terlalu besar dan longgar bila ingin terlihat lebih tinggi kendati nampaknya baju oversize terlihat sangat menggemaskan.
Untuk mengatasi hal ini dan menampilkan tampilan yang lebih tajam, selipkan kemeja, kaus, atau atasan lainnya ke dalam bawahan.
Cara ini menciptakan garis dari atas ke bawah sehingga menciptakan ilusi ketinggian.
6. Gunakan celana flare
Kebanyakan orang pendek menghindar mengenakan celana flare yang berkaki lebar dan berkobar karena menganggap bahwa itu akan membuatnya lebih pendek.
Padahal, celana wide-leg dengan pinggang tinggi akan terlihat luar biasa dan membuat kamu tampak lebih tinggi dari yang sebenarnya.
Namun, pastikan celana tersebut setinggi pinggang dan menyentuh lantai agar kamu bisa menyembunyikan tumitmu di bawah celana.
Baca Juga: Fashion Inspiration: OOTD Nyentrik Warna-Warni Khas Timothee Chalamet
Itulah beberapa tips outfit agar terlihat lebih tinggi. Semoga bermanfaat!