2. Shio Ular (1953, 1965, 1977, 1989, 2001, 2013)
Anak kelahiran shio Ular biasanya akan tumbuh sebagai anak yang tenang, cerdas, dan berpandangan jernih dalam menghadapi setiap persoalan hidup.
Sikapnya ini juga membuat shio Ular terasa seperti amat misterius saat bergaul dengan orang lain sebab ia jarang terbuka.
Dalam kehidupan sehari-hari, shio Ular bisa bersikap fleksibel dan menyesuaikan dengan keadaan untuk setiap keputusan yang diambil dan bisa menempatkan diri meski keadaan tengah canggung.
Seluruh hal tersebutlah yang kemudian menuntun anak dengan shio Ular menuju gerbang kesuksesan dalam hidupnya.
Baca Juga: Jangan Salah Pilih Pasangan, Ini Jodoh Tepat Untukmu Berdasarkan Shio
3. Shio Monyet (1956, 1968, 1980, 1992, 2004, 2016)
Shio Monyet adalah salah satu shio paling cerdas di antara yang lainnya. Oleh sebab itu, beruntung bagi para orang tua yang memiliki anak dengan shio Monyet.
Shio satu ini aktif dan mampu menangani segala hal yang rumit. Menggunakan otaknya, ia diprediksi mampu mencari sebongkah berlian dan mendapat popularitas besar dari sekitar.
Tak berhenti di sana, anak pemilik shio Monyet bijaksana, berpandangan jauh ke depan, dan selalu memasang mata tajam untuk segala kesempatan.
Secara umum, zodiak ini tidak bisa terkalahkan dan tidak pernah membiarkan keberuntungan apa pun berlalu begitu saja.