Berikut beberapa contoh permainan sensory play yang dapat dipraktekan bersama anak di rumah.
Sebagai contohnya, melakukan pengecapan tangan menggunakan pewarna makanan ke sebuah kertas yang nantinya membentuk telapak tangan.
Permainan itu sekaligus sebagai pengenalan terhadap macam-macam warna.
Selanjutnya, bermain agar-agar seperti dengan menaruh beberapa figur mainan di dalam dan membuat anak mengambilnya dengan proses pengambilan akan membuat bayi meremas agar-agar yang mengasah indra peraba.
Ada pua permainan lain yang bisa dilakukan, yaitu bermain menggunakan plastisin atau yang biasa disebut malam dengan benda yang mudah dibentuk menjadi apapun yang diinginkan.
Kegiatan itu akan mengasah dan meningkatkan kreativitas pada anak karena dengan mainan ini membebaskan anak untuk membuat apapun sesuai keinginannya.
Baca Juga: 3 Gejala Anak Kecanduan Main Gadget, Psikolog: Gawai Bisa Jadi Monster