3 Shio Paling Pantang Menyerah, Kerja Keras Berhasil Dibayar Tuntas

1 Mei 2022 23:55 WIB
Ilustrasi pantang menyerah dan pekerja keras.
Ilustrasi pantang menyerah dan pekerja keras. ( Dok. Pexels/Tima Miroshnichenko)

Sonora.ID - Berdasarkan ilmu astrologi Tiongkok, terdapat 12 shio yang dibagi berdasarkan tahun kelahirannya. Seluruh shio tersebut kemudian memiliki sifat dan karakter uniknya tersendiri.

Beberapa di antaranya bahkan dikenal sebagai shio pantang menyerah dan selalu optimis seberat apa pun rintangan yang harus dihadapi.

Tak perlu khawatir, kerja keras yang dilakukan selama ini berhasil dibayar tuntas sebab pada akhirnya kesuksesan dapat digenggam oleh para shio tersebut.

Apakah Anda termasuk sebagai salah satunya? Untuk mengetahui jawaban pastinya, ketahui shio pantang menyerah seperti yang dilansir dari laman Tribun Jateng berikut ini.

Baca Juga: Tanpa Banyak Usaha, 3 Shio Ini Sukses Geden Ditakdirkan Kaya Raya, Kok Bisa Sih?

1. Shio Anjing (1958, 1970, 1982, 1994, 2006, 2018)

Sejak dilahirkan ke bumi, shio Anjing memiliki karakter yang mampu memberi semangat dan energi baru ke orang lain.

Tak hanya itu, shio Anjing yang loyal juga amat termotivasi untuk melakukan apa yang dicita-citakannya.

Dengan mentalnya yang begitu kuat, mereka tidak pernah takut akan dijatuhkan orang lain.

Bagi shio Anjing, apabila memang mereka ditumbangkan, maka yang perlu dilakukan hanyalah kembali berdiri dengan pijakan yang lebih kuat.

2. Shio Tikus (1960, 1972, 1984, 1996, 2008, 2020)

Shio Tikus terbentuk menjadi shio pantang menyerah dan optimis sebab mereka mempunyai tujuan hidup yang jelas.

Hal tersebut pun dibarengi dengan keandalan mereka dalam melakukan banyak hal dan sifatnya yang tidak suka dianggap remeh.

Apabila ada masalah yang menghantam, shio Tikus akan tetap tenang dan berusaha menyelesaikannya sendiri sebab mereka tidak sukda bergantung pada orang lain.

Mereka memang serius akan segala sesuatu terutama yang menyangkut masa depannya, namun mereka tetap rendah hati.

Baca Juga: 4 Shio yang Terkenal Paling Pelit, Mereka Gak Suka Bagi-bagi THR!

3. Shio Ular (1953, 1965, 1977, 1989, 2001, 2013)

Para pemilik shio Ular sejujurnya hanya ingin dapat hidup sederhana namun selalu dilimpahi kebahagiaan.

Shio ini tidak ingin menambah masalah yang tak perlu akibat sifat pesimis kemudian menyerah.

Dalam menjalanin hidup, shio Ular selalu menekankan bahwa segala hal butuh perjuangan dan tidak ada yang bisa didapatkan dengan praktis.

Oleh sebab itu, shio pantang menyerah ini melakukannya dengan keuletan dan kesabaran. Yang penting, keluarga dan orang-orang yang disayanginya tetap memiliki kehidupan yang aman nyaman.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm