Dari Ketua RT RW Hingga Calon Presiden RI, Hadiri Nikahan Putri Wali Kota Makassar

9 Mei 2022 11:00 WIB
Resepsi Aura Aulia Imandara Ramdhan, S. Ars. dengan dr. Udin Saputra Malik
Resepsi Aura Aulia Imandara Ramdhan, S. Ars. dengan dr. Udin Saputra Malik ( Sonora.ID)

Makassar, Sonora.ID - Pesta pernikahan putri Wali Kota Makassar berlangsung meriah. Ini menyusul dihadiri belasan ribu undangan.

Acara resepsi Aura Aulia Imandara Ramdhan, S. Ars. dengan dr. Udin Saputra Malik berlangsung dua hari, sejak Jumat 6 Mei hingga hari ini Sabtu 7 Mei 2022.

Tamu yang hadir mulai dari ketua RT/ RW sekota Makassar, tokoh masyarakat, anggota dewan, jajaran forkopimda, kepala daerah, menteri, hingga calon presiden.

Di antaranya, Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo, serta beberapa Kepala Daerah yang juga digadang sebagai Calon Presiden yakni Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

Baca Juga: Ridwan Kamil Sebut Puncak Arus Balik Jabar Mulai Hari Ini dan Besok!

Tanpak juga Wali Kota Bogor Bima Arya dan Wakapolri Komjen Gatot Eddy Pramono.

Danny Pomanto bersama Istri Indira Yusuf Ismail terlihat sangat bahagia.

Dalam sambutan penerimaannya Ia tak henti-hentinya menyampaikan terima kasih.

"Terima kasih tak terhingga kepada para undangan yang sudah hadir di pernikahan anak kami. Terkhusus kepada bapak menteri pertanian Syahrul Yasin Limpo, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Wali Kota Bogor Bima Arya, Bapak Wakapolri Komjen Gatot Eddy Pramono.

Makasih banyak sudah jauh-jauh datang di acara kami," ucapnya.

Baca Juga: Ahok Masih Simpan Amarah dengan Mantan Istri? ‘Tukang Nipu dari Sejak Menikah’

Menurut Danny, konsep pernikahan putrinya itu mengusung tema Pernikahan Desa.

Ia juga menunjukkan foto-foto background yang ditampilkan di big screen di ambil dari desa di 24 kabupaten kota di Sulsel.

Ada pun rumah adat bugis, Makassar dan Toraja yang yang menjadi latar dari panggung raksasa di gedung Upper Hilss ini adalah mencerminkan pernikahan rakyat jelata.

Sekilas ia menjelaskan filosopi rumah yang ditopang tiga tiang menandakan yang punya hajatan bukanlah dari keturunan bangsawan.

Sementara rumah toraja juga menampilkan tongkonan lumbung yang biasanya dipergunakan rakyat biasa.

"Saya juga memohon maaf sebesar-besarnya atas kemacetan yang ditimbulkan kemarin, saat kami menggelar resepsi taman yang dihadiri 10 ribu tokoh masyarakat dan RT RW, sekota Makassar. Meski hujan keras dan harus mengantri berjam-jam namun semangat warga Makassar untuk menghadiri resepsii kami tak surut. Saya betul-betul minta maaf atas ketidaknyamanan tersebut," permohonan maaf Danny.

Pesta ini juga bertabur diva. Tampak Kristina, Krisdayanti, Titi DJ, Fadli Padi dan Kahitna hadir menghibur undangan yang hadir.

Baca Juga: Tangis Wali Kota Makassar saat Momen Siraman Jelang Pernikahan Putrinya

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm