6 Tanaman Penarik Rezeki, Taruh di Ruang Tamu dan Lihat Apa yang Terjadi!

10 Mei 2022 18:15 WIB
Ilustrasi tanaman lucky bamboo.
Ilustrasi tanaman lucky bamboo. ( UNSPLASH/ETON SIPP)

Sonora.ID - Tanaman selaku pembawa elemen kayu dianggap sangat menguntungkan dalam feng shui yang merupakan praktik seni interior tradisional Tiongkok.

Secara spesifik, terdapat beberapa feng shui tanaman penarik rezeki yang tentunya menguntungkan apabila Anda terapkan di rumah.

Dikutip dari Feng Shui Nexus, penempatan yang paling baik untuk tanaman salah satunya adalah di ruang tamu karena meningkatkan keberuntungan seluruh keluarga dengan mantap.

Oleh sebab itu, langsung saja simak tanaman penarik rezeki menurut feng shui dilansir dari Magic Bricks.

1. Lucky bamboo

Lucky bamboo atau bambu keberuntungan dapat dengan mudah tumbuh di dalam rumah. Jumlah batang pada tanaman ini dipercaya sebagai penentu keberuntungan dan bertindak sebagai perwakilan dari lima elemen alami yang ada dalam feng shui.

Baca Juga: 6 Ruang yang Bagus untuk Penempatan Tanaman, Rezeki Auto Ngalir Deras!

2. Peace Lily

Dengan bunga berwarna putih dan daun berwarna hijau panjang bertali, peace lily tak hanya cantik namun juga dipercaya sebagai tanaman keberuntungan menurut feng shui.

Selain itu, banyak juga yang percaya bahwa bunga peacy lily digunakan untuk membersihkan udara dari polusi lingkungan.

3. Syngonium

Syngonium atau arrowhead plants yang matang punya lima lobus dari bentuk yang berbeda dan terlihat seperti anak panah.

Kelima lobus tersebut dianggap menunjukkan lima elemen: tanah, api, air, logam dan kayu sehingga memberikan keseimbangan hidup yang sempurna.

4. Tanaman giok

Di antara beberapa tanaman sukulen lainnya yang disimpan di rumah, tanaman giok atau jade plant dianggap tanaman paling menguntungkan menurut aturan feng shui.

Tanaman in juga populer dengan nama pohon uang sebab daun bulat kecilnya yang terlihat seperti koin.

Baca Juga: 5 Kesalahan Penempatan Tanaman Ini Bikin Nasib Apes, Pindahkan Sekarang!

5. Pohon jeruk

Berbagai pohon jeruk baik itu pohon lemon, jeruk, dan jeruk nipis umumnya ditanam sebagai tanaman kecil dalam wadah.

Menurut feng shui, pohon lemon kerdil dan pohon jeruk nipis mengundang datangnya keberuntungan dan bisa jadi tanaman penarik rezeki.

6. Morning Glory

Bunga dengan warna ungu memikat ini mekar sempurna pada jam-jam paling awal di pagi hari namun beberapa spesiesnya tumbuh subur bahkan di malam hari.

Tanaman Morning Glory dipercaya membawa keberuntungan dan juga populer untuk memberikan ketenangan dan kebahagiaan bagi pemilik rumah.

Ada pula yang percaya bahwa biji tanaman ini mencegah mimpi buruk dan memberikan istirahat yang nyenyak sepanjang malam.

Baca Juga: 5 Alasan Tanaman Sangat Bagus untuk Feng Shui, Bisa Bikin Pintar?

Itulah tanaman penarik rezeki yang bisa menjadi referensi bagi Anda. Jangan lupa untuk menempatkannya di ruang tamu, ya!

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm