Memijat wajah
Wanita Jepang sering melakukan pijatan kecil pada wajah.
Mereka memijat wajah secara perlahan menggunakan jari dengan gerakan memutar.
Orang jepang percaya bahwa aktifitas tersebut dapat membantu mengencangkan kulit wajah.
Faktanya dengan memijat kulit wajah seperti yang dilakukan wanita Jepang membuat otot-otot wajah menjadi lebih rileks.
Hal tersebut dapat mengurangi potensi munculnya kerutan pada wajah.
Menggunakan tabir surya
Sinar matahari memang dibutuhkan tubuh untuk memproduksi Vitamin D. akan tetapi jika kamu terlalu lama terpapar sinar matahari, kulit kamu bisa menjadi kering, kusam bahkan mengalami penuaan lebih cepat.
Itulah yang menjadi alasan wanita Jepang sangat rajin menggunakan tabir surya.