Sariawan pun turut menjadi gejala flu singapura berikutnya yang sangat mudah dikenali oleh Anda sejak dini.
Luka pada area mulut ini akan muncul selang satu sampai dua hari sejak demam berlangsung dengan suhu tinggi.
Untuk mengetahui apakah ini sariawan yang disebabkan oleh flu singapura, Anda dapat mengetahui dari awal sejak luka tersebut muncul di area mulut.
Sariawan akibat flu singapura akan berbentuk bintik merah kecil di awal kemunculannya.
Bertambahnya hari, sariawan mulai membesar bahkan sampai melepuh dan meninggalkan rasa sakit di area mulut.
3. Ruam dan Beberapa Bagian Tubuh Lepuh
Baca Juga: Kamu Pasti Belum Tahu, Stretch Mark Bisa Hilang Pakai Satu Bahan Dapur Ini Loh! Sudah Coba?
Terakhir, gejala flu singapura yang umum terjadi adalah muncul ruam dan beberapa bagian tubuh menjadi lepuh.
Pada awalnya, akan muncul bintik-bintik merah di area kulit sebelum akhirnya menjadi ruam dan luka lepuh.
Luka lepuh tersebut akan berair dan menjadi keropeng. Bagian luka ini tidak boleh disentuh sama sekali menggunakan tangan kosong.
Pasalnya, luka tersebut masih mengandung virus yang menyebabkan flu singapura terjadi serta menular.
Oleh sebab itu, jika Anda menemukan tubuh mulai memiliki ruam dan luka lepuh, segera periksakan ke dokter dan hindari berkontak dengan orang lain.