Buat Si Hobi Overthinking Wajib Baca, 5 Kebiasaan Baik Ini Bikin Mental Health Aman Terkendali

20 Mei 2022 20:30 WIB
ilustrasi kebiasaan yang bagus untuk kesehatan mental
ilustrasi kebiasaan yang bagus untuk kesehatan mental ( unsplash.com)

Sonora. ID - Kesehatan mental atau mental health belakangan mulai disadari penting bagi masyarakat. Postingan dan unggahan berisi informasi terkait mental berseliwerang di media sosial.

Kian bertambahnya usia, terkadang pikiran pun kian banyak. Namun kebanyakan pikiran dan stres bisa memicu mental yang bermasalah jika tak diatasi dengan baik.

Dilansir Kompas.com, Caliona Wellness Psychiatru mengatakan kesehatan mental yang terjaga penting dalam kehidupan sehari-hari karena berhubungan dengan pola pikir, emosi dan interaksi dengan orang lain.

Kesehatan mental juga dapat menentukan bagaimana kita menangani suatu masalah yang sulit.

Gaya hidup yang benar dapat diterapkan untuk mendukung kesehatan mental yang terjaga. Aktivitasmu juga tak akan terhambat lantaran pikiranmu jauh lebih positif.

Lalu apa saja kebiasaan yang bisa dilakukan untuk mendukung mental tetap sehat? Simak ulasannya berikut ini.

Baca Juga: Stabil, Stres, atau Depresi? Coba Cek Kondisi Mentalmu Sekarang Melalui Tes di Link Berikut Ini!

1. Tidur Nyenyak

Dalam jurnal Preventing Chronic Disease, dilakukan penelitian tentang hubungan tidur dan kesehatan mental terhadap 273.695 orang dewasa di Amerika Serikat.

Dari penelitian tersebut ditemukan bahwa orang yang tidur rata-rata 6 jam atau kurang per malam terbukti 2,5 kali lebih mungkin merasakan tekanan mental dibanding mereka yang tidur lebih dari 6 jam.

2. Olahraga dan Aktif Bergerak

Kebiasan baik lain yang dapat menjaga kesehatan mental adalah dengan olahraga maupun aktif menggerakan tubuh.

Adapun olahraga sendiri bermanfaat untuk menghilangkan stres, memperbaiki suasana hati, membantu tidur lebih pulas dan membantu mengelola gejala kondisi depresi.

Baca Juga: Mulai Sayangi Diri Sendiri, Lakukan 4 Cara Menjaga Kesehatan Mental Berikut Ini, Batin Juga Harus Sehat!

3. Makanan Gizi Seimbang

Mengonsumsi makanan gizi seimbang juga dapat membantu menjaga kesehatan mental seseorang. Makanan seperti buah beri-berian, pisang, kacang polong, ikan berlemak mampou meningkatkan suasana hati.

Minum air putih yang banyak juga dapat bermanfaat untuk kesehatan mental.

4. Kurangi Buka Media Sosial

Psikiater bernama Oludara Adeeyo mengatakan pada artikel Healthline bahwa orang yang terus mencari tahu kehidupan orang lain dapat terus membandingkan diri mereka.

Perasaan rendah diri, cemas dan depresi pun daapt meningkat.

Cobalah untuk:

  • Simpan ponsel di laci atau di luar kamar tidur saat tidur
  • Buat daftar aktivitas alternatif yang lebih bermakna untuk menggantikan sesi scrolling yang biasa dilakukan
  • Matikan notifikasi atau hapus aplikasi sosial dari ponsel

Baca Juga: Inner Child: Ketika Pengalaman Masa Kecil Terbayang Hingga Masa Kini

5. Bersosialisasi

Menghabiskan waktu dengan keluarga, teman, sahabat atau pasangan juga mampu menhaga kesehatan mental seseorang.

Penelitian di Journal of Social and Personal Relationship menunjukkan bahwa bertemu dan bercanda secara langsung dengan orang yang kita sayangi memprediksi ikatan yang lebih erat di atas dan di luar jumlah jam yang dihabiskan peserta bersama.

6. Bersyukur

Bersyukur atas hidup yang saat ini dimiliki juga merupakan kebiasaan baik untuk menjaga kesehatan mental.

Penelitian yang diterbitkan di Journal of Happiness Studies mengungkap bahwa dengan mengingat 3 hal saja untuk disyukuri setiap ahri dapat mengubah cara Anda berpikir, berdampak positif pada kesejahteraan, dan mengurangi tingkat stres yang dirasakan.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm