Tahun Ini, KA Jalur Maros - Barru Layani Angkutan Penumpang

30 Mei 2022 11:35 WIB
Kereta Api jalur Makassar - Parepare ditarget beroperasi tahun ini
Kereta Api jalur Makassar - Parepare ditarget beroperasi tahun ini ( Dok Humas Pemprov Sulsel)

"KA Logistik/Barang ini dibutuhkan di Sulsel untuk mengangkut komoditas seperti batubara, semen, dan lainnya menuju ke Pelabuhan Garongkong. Dengan kolaborasi KA penumpang dan barang diharapkan jalur ini akan produktif dan mampu menumbuhkan titik-titik ekonomi baru di daerah Sulsel," jelas Menhub. 

Selanjutnya, target ketiga yaitu melanjutkan pembangunan jalur KA dari Stasiun Barru ke Stasiun Pallanro. Sehingga nantinya jalur KA ini bertambah menjadi sepanjang kurang lebih 110 Km, yang membentang dari Stasiun Mandai (Makassar) sampai ke Stasiun Pallanro. 

"Ditargetkan jalur ini akan beroperasi pada triwulan II Tahun 2024," pungkas Menhub.

(Dari ki - ka ) Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman, Menhub Budi Karya Sumadi  dan Bupati Barru Suardi Saleh saat meninjau proyek KA Makassar - Parepare

Pada kesempatan yang sama, Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman mengapresiasi komitmen pemerintah pusat untuk memastikan PSN ini dapat berlanjut.

Pihaknya akan mendukung penyelesaian proyek ini. Seperti kepastian pembebasan lahan dan upaya percepatan lainnya.

“Ini suatu terobosan dari pemerintahan Pak Presiden Jokowi melalui pak Menhub. Ini menjadi kereta pertama di Indonesia Timur. Mudah-mudahan peninggalan ini dapat memudahkan pergerakan masyarakat Sulsel,” imbuh Andi Sudirman.

Baca Juga: Menparekraf Dorong Pengembangan Potensi Ekonomi Kreatif Kuliner Maros Sulsel

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm