Sonora.ID - Sesuai namanya, tempat sampah adalah wadah yang digunakan untuk menampung sesuatu yang tak lagi bisa diambil manfaatnya.
Feng shui penempatan tempat sampah menjadi hal yang penting karena barang satu ini membawa energi negatif.
Apabila ada kesalahan penempatan atau ditaruh tidak sesuai dengan prinsip dasar feng shui, maka bisa berakibat fatal hingga mematikan rezeki juga memunculkan nasib buruk dalam kesehatan.
Anda tentu tak ingin hal tersebut menimpa Anda hingga terus-menerus sengsara seumur hidup, kan?
Baca Juga: 4 Ciri Pintu Rumah yang Sambut Rezeki dengan Maksimal, Krusial Banget!
Dirangkum dari Feng Shui Beginner dan Min News, inilah feng shui kesalahan penempatan tempat sampah yang wajib dihindari.
1. Ruang tamu
Meletakkan tempat sampah di ruang tamu dapat menjadi sebuah kesalahan besar karena tempat sampah mengeluarkan bau tak sedap.
Ruang tamu yang seharusnya menjadi tempat berkumpul akan membuat orang yang datang dan anggota keluarga tidak betah-betah di sana.
Ini menggambarkan hubungan yang pecah belah dan akan menguras kekayaan Anda dan keluarga, terutama bila ditaruh di tengah-tengah.
2. Sudut kekayaan
Hindari menempatkan tempat sampah di sudut kekayaan rumah Anda karena dapat mempengaruhi keberuntungan kekayaan untuk rumah tangga.
3. Kamar tidur
Meski bukan berpengaruh pada keuangan, menempatkan tempat sampah di kamar tidur juga tidak bagus dalam feng shui.
Baca Juga: 6 Hal yang Harus Dilakukan di Rumah agar Rezeki Selalu Datang Beruntun
Ini akan memengaruhi tidur seseorang hingga menyebabkan masalah kesehatan jangka panjang.
4. Dekat pintu masuk
Hindari meletakkannya di dekat pintu masuk utama karena ini adalah mulut chi, tempat energi baik masuk.
Jadi, tidak mungkin kita menyambut ladang rezeki dengan tempat sampah.
Baca Juga: 3 Lukisan yang Tidak Boleh Dipajang, Turunkan Kalau Tidak Mau Kena Batunya!
Tips feng shui tempat sampah lainnya
Selain penempatan tempat sampah, terdapat beberapa tips lainnya yang sebaiknya Anda lakukan, yakni sebagai berikut.
Itulah penempatan tempat sampah yang tidak bagus menurut feng shui. Jangan lupa untuk segera menerapkannya, ya!