2. Lukisan di atas tempat tidur
Lukisan dan foto besar di atas tempat tidur dapat menghasilkan energi jendela atau balok yang berat dan juga mengancam.
Apabila ingin ruangan tidak terlihat terlalu polos, gantung permadani yang ringan dan mengalir dengan pola yang mengundang sebagai penggantinya.
3. Meja nakas dengan sudut tajam
Nakas yang biasanya ditempatkan di pinggir kasur atau tempat tidur harus punya rangka yang kokoh dan harus lebih rendah dan jauh dari kepala orang yang tidur.
Meja nakas juga idealnya berbentuk bulat sebab benda tajam yang nampak seperti duri yang menghujam tak baik diarahkan ke wajah saat tidur.
Baca Juga: 6 Penempatan Kaktus yang Terlarang, Jangan Mau Merugi Selamanya!
4. Furnitur besar yang menjulang
Furnitur besar yang menjulang tinggi di kamar tidur dapat menghadirkan perasaan tertekan saat Anda berbaring.
Rak buku juga sebaiknya tidak ditaruh di kamar tidur. Namun, bila tidak dapat dipindahkan, pastikan buku-buku tersebut tertata rapi dengan posisi horizontal sebab buku vertikal dapat menciptakan perasaan terpotong.
5. Tanaman
Adanya tanaman hias di kamar tidur dapat mengacaukan suasana santai karena energinya yang dianggap terlalu kuat.
Jadi, sebaiknya simpan tanaman hias di ruangan lain namun Anda tetap bisa menambahkan nuansa tanah dengan cara lain seperti warna bantal atau permadani.
6. Air
Menjauhkan elemen air dari kamar tidur adalah feng shui paling utama. Bukan hanya air mancur atau akuarium secara langsung, namun gambar atau lukisan perahu di laut, sungai, pelabuhan juga tidak disarankan.
Baca Juga: 4 Penempatan Tempat Sampah yang Matikan Rezeki, Amit-Amit Sengsara Seumur Hidup!
Demikian keenam barang yang tidak boleh ditaruh di kamar tidur menurut feng shui. Semoga bermanfaat!