Sonora.ID - Susu merupakan salah satu minuman yang dikenal memiliki beragam manfaat penting bagi tubuh manusia.
Menurut Dietary Guidelines for Americans, susu sapi dan susu keledai mengandung kalsium, fosfor, vitamin A, vitamin D, riboflavin, vitamin B12, protein, kalium, seng, kolin, magnesium, dan selenium.
Dengan kandungan nutrisi beragam macam, tak heran jika susu banyak membawa manfaat bagi kesehatan, seperti menjaga kesehatan tulang, jantung bahkan mendukung pembentukan otot.
Selain kandungan nutrisi yang luar biasa, minuman ini memang jadi favorit setiap orang, mulai anak-anak hingga orang dewasa.
Namun ternyata di balik manfaatnya yang luar biasa, minum susu yang salah malah bisa mendatangkan petaka bagi seseorang.
Bukannya sehat, orang yang mengonsumsi susu dengan cara yang salah malah akan sakit-sakitan. Aduh.
Hal ini bisa terjadi karena susu dikonsumsi bersamaan dengan beberapa bahan makanan yang bisa memicu reaksi kurang baik bagi tubuh.
Dilansir dari Nakita, jangan campur susu dengan beberapa bahan ini agar tak picu masalah kesehatan.
Jangan Campur Susu dengan Beberapa Bahan Ini
Melansir The Health Site, 3 bahan makanan ini sebaiknya tidak dimakan bersama dengan susu karena berpotensi menyebabkan masalah kesehatan.
1. Susu dan Daging
Dr Bhagwati menjelaskan bahwa susu adalah makanan lengkap.
Susu juga merupakan makanan terkonsentrasi, yang berarti padat nutrisi.
Hal ini menyebabkan sistem pencernaan harus bekerja keras untuk memecah susu.
Menggabungkan susu dengan makanan lain yang memiliki protein pekat seperti daging akan memberi banyak tekanan pada sistem pencernaan.
Berbeda dengan makanan lain, usus tidak dipecah di duodenum usus kecil sehingga perut tidak mengeluarkan cairan pencernaannya.
2. Susu dan Garam
Susu dan garam memiliki sifat berlawanan sehingga sebaiknya tidak dikonsumsi bersamaan.
Susu yang digunakan sebagai bahan dasar berbagai kari dan saus yang gurih memang rasanya nikmat.
Namun ternyata secara tidak sadar bisa menyebabkan kerusakan besar pada tubuh.
Efek buruk dari kombinasi ini mungkin tidak segera muncul dalam tubuh, tetapi mungkin akan muncul masalah kesehatan setelah bertahun-tahun kemudian.
3. Susu dan Buah-buahan
Campuran buah-buahan dan susu atau yoghurt jadi minuman yang ngetren belakangan ini.
Meski rasanya nikmat, Anda perlu berhati-hati karena bisa membawa dampak yang kurang baik bagi kesehatan.
Hal ini karena buah-buahan seperti pisang, stroberi, nanas, limau dan jeruk menghasilkan panas pada pencernaan.
Namun di sisi lain, susu juga memiliki efek mendinginkan.
Saat buah-buahan ini dipecah di perut, mereka menjadi asam.
Dan ketika susu dan buah-buahan ini dikonsumsi bersama-sama, kualitasnya yang saling bertentangan dapat mematikan fungsi pencernaan.
Adapun efek yang kerap timbul setelah mencampur susu dan buah-buahan adalah pilek, batuk, dahak, dan alergi.
Baca Juga: Kalau Nggak Mau Menderita Penyakit Mematikan, Golongan Darah B Tolong Setop Makan Ini!