"Jangan tunda-tunda. Besok pagi, beli minuman, beli sirup agak 3 botol, sanggup 3 botol (lebih) bagus," bebernya, dikutip dari Bangka Pos.
Selain itu, UAS juga menyarankan agar seorang anak yang bermimpi kalau orang tuanya meninggal sebaiknya memberikan beras sebanyak 10 kilo kepada fakir miskin.
Baca Juga: 3 Arti Mimpi Digigit Ular di Bagian Tubuh, Kalau di Kaki Pertanda Apa?
"Beras 10 kilo, kasih ke fakir miskin," tambah Ustadz Abdul Somad.
Kendati begitu, sebaiknya tidak membeberkan bahwa sedekah dilakukannya disebabkan karena ia telah mimpi bertemu dengan orang tua yang sudah meninggal.
"Tak perlu disebutkan ini untuk almarhumah omaku, tidak perlu," kata Ustaz Abdul Somad.
Pasalnya, meski tanpa ucapan dari niat dan tujuannya juga sudah tersampaikan kepada almarhum secara otomatis.
"Otomatis sampai. Sesuai kemampuan. Karena beberapa jamaah ketika saya katakana begitu, Insya Allah pak ustaz. Rupanya duit belanja dipegang bini semua," gurau UAS.
Seorang ahli ibadah sekalipun akan masuk neraka gara-gara hal sepele ini kata Ustaz Abdul Somad.
Perbuatan manusia di dunia akan dipertanggungjawakan di akhirat kelak. Jika berperilaku tidak baik maka ada balasan yang setimpal.
Namun perlu dipahami bahwa orang yang ibadahnya baik dan rajin tetap saja masuk neraka jika melakukan hal sepele ini.
Hal ini harus diketahui agar tidak salah langkah dan menghindari hal tersebut.
Demikian penjelasan dari Ustaz Abdul Somad mengenai mimpi ketemu orang tua yang sudah meninggal maka cepat lakukan sedekah.
Baca Juga: 6 Arti Mimpi Emas Menurut Primbon Jawa, Kalau Membelinya Pertanda Baik