Intinya, bersepeda dapat membantu merampingkan paha depan, paha belakang, betis, dan pinggul.
Dengan cara ini, tubuh bagian bawah menjadi lebih fleksibel dari waktu ke waktu. Plus, otot inti dan lengan mendapatkan latihan yang baik.
2. Membantu koordinasi dan keseimbangan
Bersepeda juga dapat meningkatkan keseimbangan.
Sebab, kita harus berada dalam posisi tertentu saat mengendarai sepeda, baik indoor atau outdoor.
Nah, hal ini akan membantu melatih tubuh dam menjaga postur yang lebih baik.
Sebagai latihan multiguna
Manfaat lain dari bersepeda dalam ruangan menunjukkan betapa mudahnya kita memasukkan latihan lain ke dalam sesi bersepeda.
Jadi, setelah benar-benar merasa nyaman dengan bersepeda, kita bisa mulai berolahraga dengan gerakan yang berpusat pada bagian tubuh lainnya.
“Dengan cara ini, kita bahkan bisa melatih bagian lain dari tubuh,” ujar Dr. Kubiak.
Meningkatkan kesehatan mental
Bersepeda juga bisa baik untuk pikiran kita. Pertama, ini membantu menciptakan endorfin positif di otak.