Harmonisasi Perda, DPRD Kalsel Bakal Undang DPRD di 13 Kabupaten/Kota

14 Juni 2022 14:35 WIB
Bang Dhin Pertanyakan Komitmen Pemprov Kalsel untuk Sektor UMKM
Bang Dhin Pertanyakan Komitmen Pemprov Kalsel untuk Sektor UMKM ( Smart Banjarmasin/ Eva Rizkiyana)

Banjarmasin, Sonora.ID – Harmonisasi Peraturan Daerah atau Perda menjadi salah satu rencana DPRD Provinsi Kalimantan Selatan, dalam memaksimalkan penerapannya di tingkat kabupaten/kota.

Diungkapkan Wakil Ketua DPRD Kalimantan Selatan, Muhammad Syaripudin, harmonisasi diperlukan sebagai sarana sinkronisasi payung hukum yang selama ini diterapkan oleh pemerintah daerah.

Baca Juga: Pesan DPRD Sumsel ke Pemprov Usai Kembali Meraih Predikat WTP

Baik Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan maupun pemerintah di 13 kabupaten/kota yang ada.

“Kami akan undang seluruh unsur pimpinan DPRD se-Kalimantan Selatan, untuk menyamakan persepsi terkait dengan peraturan daerah,” tuturnya kepada awak media, baru-baru ini.

Termasuk juga Biro Hukum di masing-masing Sekretariat Daerah kabupaten/kota, yang menurutnya harus diikutsertakan dalam pembahasan yang rencananya digelar dalam waktu dekat itu.

Baca Juga: Dana PSB Belum Cair, Komisi V DPRD Sumsel Dorong Pemprov Turun Tangan

Harmonisasi Peraturan Daerah diakuinya penting untuk dilakukan agar dalam proses penyusunan dan pembentukannya tidak menemui kendala.

Terutama yang bertentangan dengan aturan yang lebih tinggi dan membuat payung hukum tersebut berisiko menimbulkan masalah di kemudian hari.

Ia mengakui rencana tersebut tercetus ketika berdiskusi bersama Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (HAM) Kalimantan Selatan, Lilik Sujandi, beberapa waktu lalu.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm