Batik Air Segera Terbang Perdana: Medan Kualanamu – Singapura dan Rute Jakarta – Singapura

19 Juni 2022 13:30 WIB
Ilustrasi batik air
Ilustrasi batik air ( Batik Air / Marthunis)

Sonora.ID - 18 Juni 2022, Batik Air (kode penerbangan ID) member of Lion Air Group mengumumkan senantiasa menyokong pemulihan global yang dilaksanakan secara bertahap dalam mendukung pengembangan mobilisasi pebisnis dan pelancong berbagai negara yang terhubung dari Indonesia.

"Batik Air berupaya untuk selalu berkontribusi untuk mempermudah pergerakan internasional sektor logistik, perdagangan, pariwisata dan sektor lainnya."ujar Corporate Communications Strategic of Batik Air, Danang Mandala Prihantoro dalam keterangan tertulisnya kepada Sonora.

Batik Air mempersiapkan jaringan baru di pasar penerbangan regional melalui penghubung (hub) Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta di Tangerang, Banten (CGK) dan Bandar Udara Internasional Kualanamu Medan di Deli Serdang, Sumatera Utara (KNO) terhubung langsung dengan Bandar Udara Internasional Changi di Singapura (SIN).

Jadwal Terbang Saat ini Jakarta ke Singapura

Rute

No. Terbang

Waktu Berangkat

Waktu Tiba

Efektif

Jakarta (CGK) – Singapura (SIN)

ID-7153

08.00

10.45

20 April 2022

Singapura (SIN) – Jakarta (CGK)

ID-7154

11.25

12.15

20 April 2022

Jakarta (CGK) – Singapura (SIN)

ID-7151

13.45

16.30

29 April 2022

Singapura (SIN) – Jakarta (CGK)

ID-7150

17.35

18.25

29 April 2022

Jakarta (CGK) – Singapura (SIN)

Segera

Segera

Segera

Segera

Singapura (SIN) – Jakarta (CGK)

Segera

Segera

Segera

Segera

Keterangan waktu: Jakarta (Waktu Indonesia Barat, GMT+ 07) dan Singapura (Time zone in Singapore, GMT+ 08)

Baca Juga: Keterwakilan Perempuan di Legislatif Perlu Ditingkatkan untuk Ciptakan Perubahan

Setiap tamu, menurut Danang, mendapatkan makanan dan minuman (inflight meals); gratis bagasi 20kg untuk kelas ekonomi dan 30kg kelas bisnis; dilengkapi hiburan gratis inflight entertainment on demand serta hiburan yang dapat diakses dari perangkat handphone dan tablet didukung oleh Tripper.

"Para tamu akan dimanjakan melalui konten-konten yang tersedia seperti beragam film dengan berbagai genre seperti Indonesia, Hollywood, Korea dan lainnya. Selain itu para tamu dapat bermain games, membaca majalah digital dan masih banyak lagi."imbuh Danang.

Penerbangan rute Medan Kualanamu – Singapura – Medan Kualanamu dan Jakarta – Singapura – Jakarta, Batik Air akan mengoperasikan pesawat Airbus A320 (12 kursi kelas bisnis dan 144 kursi kelas ekonomi) dan Boeing 737-800NG (12 kelas bisnis dan 156 kelas ekonomi). Armada ini merupakan generasi modern dan baru yang dikirim dari pabrikan pesawat.

Seluruh armada dilengkapi High Efficiency Particulate Air (HEPA) filter atau penyaringan partikel yang kuat. HEPA filter membantu menjaga kebersihan udara di kabin dan menyaring lebih dari 99,9% jenis virus, kuman, serangga dan bakteri. Udara di dalam kabin pesawat diperbarui setiap 2-3 menit, sehingga lebih segar. Siklus udara dari toilet (lavatory) dan dapur (galley) langsung dialirkan ke luar pesawat.

Konektivitas Semakin Mudah dan Luas

Baca Juga: Semua Kota/Kabupaten di Jawa Timur Punya Mesin ADM

Batik Air sesuai rencana strategis sedang meningkatkan perluasan layanan penerbangan kargo seiring pengembangan konektivitas jaringan dan peluang kargo di kedua negara. Dalam hal ini, guna mengantisipasi permintaan pasar komoditas unggulan di kawasan Asia Tenggara.

Batik Air optimis ketersediaan jadwal penerbangan penumpang berjadwal internasional dan pasar angkutan kargo semakin menunjukkan pergerakan kompetitif dan memberikan nilai lebih bagi pelaku usaha, industri terkait serta bisnis aviasi (transportasi udara).

Kemudahan penerbangan menuju Singapura dinilai lebih cepat sesuai kebutuhan, dari berbagai kota di Indonesia dengan singgah (transit) terlebih dahulu di Bandar Udara Internasional Kualanamu dan Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta.

"Rute internasional Medan Kualanamu ke Singapura dan Jakarta ke Singapura mendatang diharapkan memberikan nilai lebih bagi pelancong dan pebisnis melanjutkan penerbangan (connecting flight) melalui Changi. Pebisnis dan pelancong terhubung oleh jaringan favorit Batik Air (kode penerbangan OD) ke Kuala Lumpur (KUL) dan Thai Lion Air (kode penerbangan SL) ke Bangkok–Don Mueang (DMK)."pungkas Danang.

Baca Juga: Pemenang Putri Otonomi Indonesia 2022 Bakal Jadi Wamendagri Sehari

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm