Sonora.ID - Hari Ayah Sedunia atau Hari Ayah Internasional tiap tahunnya diperingati pada hari Minggu ketiga di bulan Juni.
Nah, untuk memeriahkan Hari Ayah Sedunia 2022 yang kali ini jatuh pada 20 Juni, kamu dapat memasang twibbon dan membagikannya ke laman media sosial milikmu.
Hal ini juga memberi fungsi ganda untuk memberi apresiasi lebih pada ayahmu dan menjadi sarana untuk menunjukkan bahwa kamu meyayanginya.
Hari Ayah Sedunia baru mulai resmi dirayakan sejak tahun 1966 oleh Presiden Amerika Serikat ke-36 Presiden Lyndon Johnson, demikian sebagaimana dikutip dari Perpustakaan Kongres Amerika Serikat.
Ide ini awalnya diusungkan oleh Sonora Smart Dodd, seorang anak yang dibesarkan oleh duda yang mencoba untuk menetapkan Hari Ayah, layaknya Hari Ibu yang telah ditetapkan sejak 1916.
Ayahnya, William Smart, mengurus dan membesarkan enam orang anak sebab ditinggal mati oleh sang istri pada proses melahirkan anak ke-6.
Dodd merasa bahwa peran setiap ayah perlu diakui dan diapresiasi. Ia berjuang dengan mendatangi gereja-gereja lokal dan pejabat pemerintah untuk menggalang dukungan atas idenya.
Tak berjuang sia-sia, akhirnya, negara Bagian Washington merayakan Hari Ayah pertama di pada 19 Juni 1910.
Meski baru diresmikan pada 1966 dan dijadikan libur federal pada 1972 oleh Presiden Richard Nixon, tentu usaha Dodd membuahkan hasil yang manis.
Link Twibbon Hari Ayah Sedunia 2022
Dilansir dari laman Kompas.com, yuk pakai salah satu dari sepuluh link twibbon Hari Ayah Sedunia 2022 berikut ini.
Link Twibbon Hari Ayah Sedunia 1
Link Twibbon Hari Ayah Sedunia 2
Link Twibbon Hari Ayah Sedunia 3
Link Twibbon Hari Ayah Sedunia 4
Link Twibbon Hari Ayah Sedunia 5
Link Twibbon Hari Ayah Sedunia 6
Link Twibbon Hari Ayah Sedunia 7
Link Twibbon Hari Ayah Sedunia 8
Link Twibbon Hari Ayah Sedunia 9
Link Twibbon Hari Ayah Sedunia 10
Cara Memasang Twibbon
Setelah memilih dan mengetahui akan menggunakan twibbon Hari Ayah Sedunia yang mana, ketahui langkah atau cara memasang twibbon berikut ini.
1. Buka laman twibbonize.com atau dengan mengeklik tombol ini.
2. Ketik kata kunci "Hari Ayah Sedunia 2022" atau "Father's Day 2022) di kolom pencarian.
3. Pilih twibbon yang diinginkan.
4. Kemudian, ketuk tombol "Pilih Foto" atau "Choose a Photo".
5. Laman web akan mengarah pada galeri di perangkat, lalu pilih foto yang ingin kamu gunakan.
6. Sesuaikan posisi gambar dengan twibbon sampai terlihat pas.
7. Jika sudah, klik "Download" atau "Unduh".
Hasil twibbon telah tersimpan di perangkat dan kamu tinggal membagikannya melalui media sosial.