Ezra Miller Dipecat dari 'The Flash' Karena Serangkaian Kasus, Dari Pelecehan Anak Hingga Kekerasan!

20 Juni 2022 11:05 WIB
Ezra Miller The Flash DC Universe
Ezra Miller The Flash DC Universe ( IGN India)

Sonora.ID – Aktor Ezra Miller dikabarkan dipecat dari perannya sebagai The Flash dalam serial film superhero garapan Warner Bros dan DC karena serangkaian kasus hukum.

Aktor berusia 29 tahun yang mengidentifikasi dirinya sebagai non-biner, sebelumnya memerankan Barry Allen alias The Flash sejak tahun 2016 ketika pertama kali dirinya muncul di film Batman v Superman: Dawn of Justice sebagai pahlawan berkecepatan super.

Ezra Miller ditangkap oleh polisi dua kali di Hawaii dalam beberapa bulan terakhir.

Ia dituduh melakukan berbagai serangan fisik serta mencuci otak aktivis berusia 18 tahun Gibson (sebelumnya Tokata) Iron Eyes dan menjauhkan mereka dari orang tua mereka.

Baca Juga: Film 'The Flash' Mulai Syuting, dengan Michael Keaton sebagai Batman

Pada hari Rabu, tuduhan lain muncul setelah gedung pengadilan mengeluarkan perintah pencegahan pelecehan sementara terhadap Miller atas nama seorang ibu dan anaknya yang berusia 12 tahun.

Dikutip dari mirror.co.uk, kini laporan telah menyarankan Ezra agar dipecat dari DC Universe setelah The Flash dirilis pada tahun depan.

The Flash

Tidak ada kemenangan dalam hal ini untuk Warner Bros." ujar salah seorang sumber kepada Deadline.

“Ini adalah masalah warisan untuk [CEO David] Zaslav. Harapannya adalah skandal itu akan tetap di tahap rendah sebelum film itu dirilis, dan berharap yang terbaik untuk menyelesaikannya.” Imbuhnya.

Kendati demikian, sumber tersebut juga mengungkap kemungkinan bahwa Miller tak akan dipakai lagi di film DC selanjutnya.

Studio kemungkinan tidak akan mempertahankan Miller dalam peran Flash di film DC masa depan." Ujar sumber tersebut.

"Itu berarti menggantikannya di masa depan, tetapi masih ada investasi $200 juta untuk film pertama dan eksekutif Warner Bros harus merasa ngeri pada setiap laporan pers baru." Tandasnya.

Baca Juga: Film 'The Flash' Mulai Syuting, dengan Michael Keaton sebagai Batman

Sederet Kasus Ezra Miller

Sebelum kasus ini, Ezra Miller memang memiliki sederet kasus kontroversial yang terjadi sejak tahun 2011.

Pada Juni 2011, ia membawa ganja ke lokasi syuting The Perks of Being Wallflower. Narkoba itu ditemukan polisi dan ada di dalam mobilnya saat dicek.

Gara-gara narkoba seberat 20 gram, Ezra Miller harus membayar denda senilai Rp 8,8 juta.

Pada 2020, Ezra Miller juga tertangkap video amatir sedang mencekik penggemar yang mencoba mendekatinya. Kasus itu pun viral dan membuatnya minta maaf.

Dari masalah itu, polisi pun mengaku kesulitan melacak keberadaan Ezra Miller. Sang aktor kemudian mengunggah sederet meme mengenai konsep multiverse yang mengatakan dirinya bisa berada di masa saja. Sayangnya, akun Instagram pribadinya sekarang menghilang.

Baca Juga: Benarkah Gal Gadot Bakal Muncul sebagai Wonder Woman di Film DC 'The Flash'?

The Flash kembali ditunda ke 2023

Film The Flash yang direncanakan memiliki jadwal produksi yang panjang dan bermasalah, seharusnya film itu sudah dirilis pada Maret 2018.

Namun, syuting ditunda hingga 2019 setelah bos menunggu untuk mempekerjakan Andy Muschietti sebagai sutradara.

Syuting semakin tertunda karena pandemi Covid-19 dengan tanggal rilis dipindah pertama ke Juni 2022, kemudian November 2022, sebelum akhirnya dipindahkan lagi ke Juni 2023.

Film ini dilaporkan menelan biaya $200 juta termasuk mempekerjakan Michael Keaton dan Ben Affleck untuk mengulang versi masing-masing Bruce Wayne, alias Batman.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm