BANGGA! Grup Kasidah Nasida Ria Konser di Jerman Bawakan Lagu 'Perdamaian' Ini Profil Nasida Ria!

21 Juni 2022 11:12 WIB
Nasida Ria
Nasida Ria ( Kompas.com)

Sonora.ID – Sebuah grup musik kasidah asal Indonesia Kasidah Ria belakangan ini menjadi bahan perbincangan publik setelah grupnya tampil di acara musik di Jerman.

Mereka tampil dalam acara musik Dokumenta di Kassel Jerman dan membawakan salah satu lagu hits andalan mereka yakni 'Perdamaian'.

Video penampilan Nasida Ria yang diunggah ke media sosial pun mendapatkan banyak pujian dari para warganet, seperti yang diunggah oleh akun Twitter @dprhiburanmalam, Senin (20/6/2022).

Grup kasidah yang dikenal dengan lagu "Perdamaian" itu menjadi salah satu penampil pertama dari even yang diselenggarakan hingga 25 September 2022 tersebut.

Baca Juga: Chord Gitar dan Lirik Lagu 'Ibu' Yang Dipopulerkan Oleh Nasida Ria

Nasida Ria mengucapkan terima kasih kepada Ruangrupa, organisasi seni rupa di Jakarta yang membawa mereka tampil di Benua Biru.

"Special Thanks!! The one and only @ruangrupa

Yang sudah membawa Nasida Ria bisa kembali show di Germany. Semoga keberkahan, kebaikan dan kemanfaatan selalu menyertai kalian semua

Semangat dan sukses untuk event @documentafifteen yang masih berjalan 98 hari lagi," tulis Nasida Ria.

Profil Nasida Ria

Untuk diketahui, Nasida Ria adalah grup kasidah asal Semarang yang dibentuk sejak tahun 1975.

Muhammad Zain beserta sang istri Hj. Mudrikah Zain adalah orang di balik keberadaan grup musik perempuan ini.

Mereka membentuk Nasida Ria dengan misi untuk berdakwah atau menyebarkan ajaran Islam dan menyebarkan kebaikan melalui musik.

Nasida Ria dihuni oleh 11 personel dari generasi pertama hingga ketiga.

Personel Nasida Ria adalah Rien Djamain (bass gitar), Afuwah (kendang), Nadhiroh (biola), Nurhayati (biola), Sofiatun (keyboard), Hamidah (seruling), Nurjanah (gitar), Uswatun Hasanah (gitar), Titik Mukaromah (gitar), Siti Romnah (piano), dan Thowiyah (kendang).

Baca Juga: Lirik Lagu 'Pengantin Baru' Yang DIpopulerkan Oleh Nasida Ria

Sejumlah lagu Nasida Ria yang terkenal di antaranya:

- Perdamaian

- Suasana di Kota Santri

- Bom Nuklir

- Tahun 2000

Nama Nasida Ria sendiri berasal dari kata "Nasyid" yang berarti lagu-lagu atau nyanyian dan kata "Ria" yang artinya gembira atau bersenang-senang. Jadi, secara harian nama grup musik ini berarti lagu atau nyanyian yang dibawakan.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm