Boros Minta Ampun Tapi Dompet Anti Loyo, Ternyata 5 Zodiak Ini Pintar Atur Keuangan!

25 Juni 2022 09:00 WIB
Ilustrasi drama Korea The Legend of The Blue Sea
Ilustrasi drama Korea The Legend of The Blue Sea ( couch-kimchi.com)

Sonora.ID – Menjaga keseimbangan hidup sangatlah penting guna mencegah hal buruk yang mungkin akan terjadi di masa depan.

Namun sayangnya, tidak banyak orang mampu menjaga keseimbangan tersebut. Contoh kesalahan yang paling sering dilakukan adalah sulitnya menjaga keseimbangan antara pengeluaran dan pemasukan.

Mau hidup boros, belanja ini itu, nongkrong sana sini tapi isi dompet nggak sesuai, alhasil belum ada sebulan gaji habis tanpa sisa.

Boro-boro bisa nabung yang ada malah berhutang kemana-mana. Nah, kebasaan ini nih, yang bisa bikin masa depan jadi suram dan tentunya miskin.

Itulah sebabnya pintar mengatur keuangan bisa dibilang keterampilan yang tidak dimiliki setiap orang.

Baca Juga: Cemburuan dan Gampang Baper, 5 Zodiak Ini Diam-Diam Sering Stalking Sosmed Pacar Sendiri!

Namun, menurut astrologi, ada beberapa zodiak yang paling pintar mengatur keuangan.

Makanya walaupun kelihatannya hidup mereka boros, tapi dompet anti loyo alias nggak pernah kekurangan uang.

Capricorn

Capricorn bukan hanya terkenal pekerja keras dan bertanggung jawab, tapi juga disiplin, dewasa dan bijaksana dalam mengatur keuangan.

Capricorn memiliki pola pikir jangka panjang terkait keuangan, ia selalu ingin memiliki finansial yang stabil hingga hari tua.

Ia juga punya rencana keuangan mencapai puncak yang tak dimiliki orang lain. Ia tahu apa yang bisa berhasil di dunia ini dan apa yang hanya membuang waktu.

Tak heran jika kesuksesan finansial datang secara otomatis kepadanya.

Aquarius

Aquarius jenius, bukan hanya dalam hal-hal umum tapi juga soal keuangan. Jika bicara tentang mengatur keuangan, Aquarius selalu logis dan punya strategi yang cerdas.

Ia sesekali konsumtif tapi lebih banyak menabung dan memikirkan investasi. Aquarius melihat gambaran besar dalam hal keuangan, apa pekerjaan yang bisa menghasilkan uang selagi ia bersantai dan bagaimana uang bisa terus mengikutinya ke mana pun ia pergi.

Bahkan jika ia tak sedang ingin mencatat pengeluaran tiap bukan, ia selalu tak pernah kekurangan.

Baca Juga: Paling Ahli Memanjakan Pasangan, 5 Zodiak Mantan Terindah yang Sulit Dilupakan

Taurus

Mereka terkenal hebat dalam mencapai tujuan dan sasaran mereka dan tidak heran melihat nama mereka di daftar karyawan terbaik setiap bulan.

Taurus cerdas dan mereka menyukai kemewahan yang dibeli dari kantong mereka sendiri.

Mereka tahu bagaimana menangani uang dan mereka sering melakukan investasi jangka panjang.

Virgo

Seorang Virgo bisa menjadi salah satu orang terkaya yang mungkin Anda kenal. Mereka perfeksionis dan tidak pernah puas dengan konsep biasa-biasa saja.

Ketika mereka memutuskan untuk melakukan investasi, mereka begitu terobsesi untuk membuatnya berhasil sehingga mereka memastikan itu memberi mereka buah, mereka merencanakannya dengan sangat baik!

Mereka realistis dan sangat tegas sehingga mereka menjadi baik dengan uang mereka seharusnya tidak mengejutkan sama sekali.

Libra

Cita-cita utama Libra dalam hidup adalah berada dalam kenyamanan finansial. Ia memang menyukai kehidupan mewah dan melimpah, tapi itu tak akan terwujud tanpa keuangan yang stabil.

Baginya, pandai menghasilkan uang saja tidak cukup, ia harus pandai dalam mengatur dan menggunakan uang.

Libra secara otomatis menarik kelimpahan ke dalam hidupnya dalam segala bentuk melalui kemampuannya bertahan hidup.

Libra punya pertimbangan yang matang ketika berkaitan dengan keuangan.

Baca Juga: Nggak Mau Ngaku Salah, 5 Zodiak yang Kalau Dimarahin Malah Balik Marah 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm