Jangan Khawatir, Begini Cara Merawat Tanaman Ketika Ditinggal Lama

25 Juni 2022 13:10 WIB
Ilustrasi tanaman
Ilustrasi tanaman ( Kompas.com)

Sonora.ID - Rasa khawatir bagi pecinta tanaman biasanya muncul saat akan meninggalkan rumah dalam waktu yang lama.

Hal itu karena potensi tanaman akan kayu bahkan mati amatlah besar akibat tidak dirawat selama rumah di tinggal.

Tapi ternyata ada beberapa cara yang bisa dijadikan alternatif agar tanaman tidak mati saat ditinggal pergi dalam waktu yang lama.

Dilansir dari Kompas.com, berikut informasinya :

Jenis tanaman

Hal pertama yang perlu dipertimbangkan adalah berapa lama akan berada jauh dari rumah.

Beberapa tanaman ada yang tangguh dan baik-baik saja meski ditinggal oleh pemiliknya selama seminggu atau kurang.

Akan tetapi, tidak semua tanaman bisa bertahan tanpa perawatan dan berisiko layu atau mati.

Untuk itu, langkah pencegahan harus disesuaikan dengan jenis tanaman, yakni indoor atau outdoor.

Baca Juga: Apa Benar Tanaman Bambu Identik dengan Setan dan Hal Mistis? Begini Kata Pakar Fengshui!

  1. Tanaman outdoor

Sarah Barbosa, seorang petani asal Texas, AS mengingatkan pentingnya air bagi tanaman outdoor.

Supaya tanaman tetap hijau dan tidak layu, mesin self-watering bisa digunakan agar tanaman tetap terairi.

Jila tidak, mintalah bantuan tetangga atau teman untuk membantu menyirami selama pergi ke luar kota.

  1. Tanaman indoor

Tidak semua tanaman indoor bisa kuat selama ditinggal pergi ke luar kota.

Karena alasan itulah konsultan fengshui dan tanaman, Clara Leung, membagikan tipsnya.

Ia meminta orang-orang untuk memilah tanaman indoor menjadi tiga kategori, yakni:

Perawatan rendah : tanaman yang tidak akan membutuhkan apa pun

Perawatan sedang: tanaman yang membutuhkan mesin self-watering

Perawatan tinggi: tanaman yang harus tetap dirawat ketika pergi ke luar kota.

Leung menyarankan, tanaman anggrek, pakis, dan kalatea untuk dititipkan perawatannya kepada tetangga atau teman.

“Dengan begitu, mereka benar-benar dapat mengawasi tanaman tersebut setiap hari,” katanya.

Baca Juga: 3 Ciri Tanaman yang Bikin Usaha Bangkrut dan Rezeki Minggat, Jangan Tanam di Pekarangan Rumah!

Lakukan ini sebelum pergi

Setelah melakukan pemilahan tanaman, lanjutkan perawatan tanaman dengan cara-cara berikut ini.

  1. Luar ruangan

Basahi tanaman dengan baik sebelum meninggalkan rumah dan pastikan bagian atas tertutupi dari sinar matahari supaya tanah tetap lembap.

  1. Dalam ruangan

Sebelum pergi, pindahkan tanaman indoor yang masuk kategori perawatan sedang yang biasanya disirami setidaknya sekali seminggu.

Sonam Aditya, pendiri Plant Shoppe di San Antonio, menyarankan tanaman dijauhkan dari jendela sehingga tidak terkena banyak cahaya

Jika tidak, tutupi jendela dengan tirai sebagai penghalang. Cara ini membantu tanah tetap lembap karena air yang digunakan sedikit.

“Kami selalu memberi tahu orang-orang untuk menyatukan semua tanaman mereka sehingga mereka dapat membuat sistem mikro sendiri,” kata Aditya.

“Dengan begitu, semua tanaman Anda saling menjaga agar tetap hangat dan lembap.”

Yang tidak boleh dilupakan adalah matikan AC ruangan di mana tanaman ditempatkan karena akan membuatnya cepat kering.

 Baca Juga: Ini Dampaknya Jika Nekad Menempatkan Tanaman di Kamar Mandi, Segera Pindahkan Sebelum Menyesal Seumur Hidup

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm