Menurut Erlina, dari laporan sementara, penderita Covid-19 Omicron BA.4 dan BA.5 sebagian besar tidak bergejala dan merasakan gejala ringan.
Berikut beberapa gejala Omicron BA.4 dan BA.5 yang dirasakan penderita Covid-19 di Bali dan Jakarta:
-Tidak bergejala
-Sakit tenggorokan
-Badan pegal
-Demam
-Batuk
-Sakit kepala
-Badan lemas
-Mual atau muntah
-Sakit perut
-Sesak napas
Terkait laporan satu penderita positif Covid-19 Omicron BA.5 yang merasakan batuk, sesak napas, dan sakit perut; Erlina menyebutkan ada dua kemungkinan yang wanita berusia 20 tahun itu mengalami gejala sedang.
“Mungkin BA.5 replikasinya (perkembangan virus) banyak di saluran napas bagian bawah dibandingkan Omicron BA.1 dan BA.2 yang replikasinya banyak di luar saluran napas. Bisa juga karena penyakit lain, mungkin asma,” kata dia.
Namun, Erlina menyebutkan secara umum gejala Omicron BA.4 dan BA.5 tidak jauh berbeda dari subvarian Omicron lainnya.
Dari laporan, beberapa gejala Omicron yang paling umum di antaranya batuk (85 persen), badan lemas atau kelelahan (65 persen), hidung tersumbat (59 persen), demam (38 persen), mual atau muntah (22 persen), sesak napas (16 persen), diare (11 persen), anosmia atau ageusia (8 persen).