"Sapi yang diserahkan ini berjenis atau ras simmental, jenis kelamin jantan dengan usia 4 tahun, dengan berat 874 kilogram," jelas Zalsufran dikutip Grid.ID dari Kompas.com via Antara pada Selasa (5/7/2022) lalu.
Sebagai informasi, sapi jenis simmetal adalah sapi pedaging turunan bos taurus yang dihasilkan oleh peternak di Lembah Simme, Swiss.
Sapi jenis ini memiliki pertumbuhan yang baik karena mampu menimbun lemak di bawah kulit rendah.
Tak ayal, sapi simmetal acapkali tumbuh dengan bobot yang besar dan menjadi jenis yang paling ideal untuk perdagangan daging.
Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan Dinas Peternakan Aceh Besar, Firdaus, memberi informasi bahwa sapi simmetal yang dibeli Jokowi itu dibeli dari seorang peternak binaan di Aceh Besar bernama Pak Yan.
"Sapinya juga dibeli dari peternak binaan Aceh Besar atas nama Pak Yan," jelas Firdaus, dikutip dari Serambinews.com pada Selasa (5/7/2022).
Nantinya, sapi tersebut akan disembelih di Kecamatan Bintang, Kabupaten Aceh Tengah kemudian dibagikan ke warga setempat.
Baca Juga: Akibat Wabah PMK, Harga Hewan Kurban di Boyolali Melambung Tinggi Jelang Idul Adha