Sonora.ID – Sebagai tuan rumah, tentunya Anda ingin menyambut tamu yang datang ke rumah saat Hari Raya Idul Adha dengan makanan yang lezat dan melimpah.
Tak hanya itu, agar acara temu keluarga di rumah lebih berkesan Anda juga perlu tampil bersih dan rapi saat saat bersalaman dengan saudara yang sudah lama tidak dijumpai.
Tapi masalahnya, Ibu-ibu pasti paham banget kalau setelah masak apalagi menggunakan beragam rempah, risikonya tangan akan belepotan dan bau rempah.
Inilah alasannya mengapa para istri kerap malu saat harus bertemu saudara sehabis masak.
Nah, salah satu rempah masakan yang paling susah hilang kalau sudah kena tangan adalah kunyit.
Baca Juga: Jangan Sampai Dinyinyirin Mertua! Ini Cara Menghilangkan Bau Prengus Daging Kambing
Terkenal memiliki aroma yang cukup menyengat kunyit kerap digunakan sebagai bumbu dasar untuk membuat berbagai macam masakan nusantara seperti gulai, opor, maupun soto.
Tapi ibu-ibu nggak perlu malu lagi, karena tangan belepotan kunyit bisa cepat bersih hanya dengan bahan berikut ini. Langsung dicatat dan dipraktikkan, ya!
Lemon dan baking soda
Dilansir dari The Kitchn kamu bisa membuat pasta scrub untuk menggosok tangan dengan lemon dan baking soda.
Campurakan kedua bahan, lalu gosok di jari tangan dengan bekas kunyit. Kedua bahan ini aman di kulit.
Cuka dan gula
Jika tak ada kedua bahan di atas, cobalah membuat pasta dengan campuran gula dan cuka lalu cuci tanganmu.
Ulangi proses ini tiga kali karena bahan cuka dan gula tidak sekuat bahan lain.
Air lemon, air, dan bleach (pemutih)
Kombinasi ketiganya disebutkan yang paling ampuh dari dua bahan tersebut. Pemutih yang disarankan adalah food grade atau aman untuk mencuci alat makan.
Pasta gigi
Sajian Sedap menyarankan untuk mengusapkan sedikit pasta gigi ke kulit. Biarkan selama 10 menit atau sampai pasta gigi mengering.
Setelah itu bilas tangan dengan air dingin.
Obat kumur
Obat kumur adalah bahan yang efektif untuk memudarkan warna makanan di kulit. Pijat kulit dengan obat kumur beberapa saat dan bilas dengan air bersih.
Baca Juga: Merapat! Ini Cara Bikin Minyak Jelantah Bening Agar Bisa Dipakai Lagi