Kata Ustaz Adi Hidayat, apa yang diberikan atau disedekahkan yaitu harus bersumber dari harta yang halal.
Lantas golongan apa saja yang seharusnya diberikan sedekah sebelum orang lain?
3 golongan yang diberikan sedekah sebelum orang lain
Dilansir dari kanal Youtube Zarnuddin Zanno, Ustaz Adi Hidayat menjelaskan.
Pertama, prioritaskan orang tua kita terlebih dahulu.
“Seorang anak yang memberikan sedekah baik dalam bentuk uang, makanan, pakaian, atau hal lainnya, akan mendapatkan ganjaran pahala yang beratus-ratus kali lipat dari Allah,” ujar Ustaz Adi Hidayat.
“Jika ridho Allah SWT sudah didapatkan, jangankan meminta kelancaran rezeki, segala hajat pasti akan dikabulkan,” jelas Ustaz Adi Hidayat.
Kedua, prioritaskan kerabat atau saudara terdekat. Selain itu saudara kandung yang sedang dalam kesulitan kata Ustaz Adi Hidayat.
“Kerabat atau saudara terdekat yang dimaksud yakni yang memiliki hubungan keluarga. Contohnya saudara kandung yang sedang berada di perantauan,” kata Ustaz Adi Hidayat.
Ketiga, yaitu tetangga kata ustaz Adi Hidayat.
“Tetangga di sekitar rumah kita juga harus menjadi prioritas kita ketika ingin memberikan sedekah,” tegas Ustaz Adi Hidayat.
Allah akan memberikan ganjaran pahala 700 kali lipat untuk kit ajika memberikan sedekah kepada tetangga yang sedang dalam kesulitan.
Baca Juga: Jangan Pelit! 5 Weton Ini Harus Rajin Sedekah Kalau Mau Rezeki Terus Bertambah dan Melimpah!