Sonora.ID - Masuk angin adalah salah satu keluhan atau penyakit yang hanya ditemukan di Indonesia dan menjadi salah satu keluhan juga yang sering dialami oleh masyarakat Tanah Air, misalnya ketika terlambat makan atau mual di perjalanan.
Tak sedikit juga yang menjadikan ‘masuk angin’ sebagai alasan dari berbagai kondisi, misalnya mual, sakit perut, hingga pusing.
Karena menjadi penyakit yang sering dialami, maka penting untuk mengetahui cara atau pertolongan pertama pada masuk angin, ternyata tidak semuanya harus dikit-dikit minum obat loh.
Daripada langsung minum obat, berikut ini adalah 3 makanan untuk penderita masuk angin, bisa jadi solusi manjur.
Telur
Dikutip dari KeckMedicine.org, telur adalah salah satu makanan yang mengandung protein yang sangat tinggi, sehingga bisa meningkatkan kekebalan tubuh dan menjadi solusi dari berbagai keluhan pada tubuh seseorang.
Pasalnya, masuk angin kerap kali terjadi karena kondisi perut yang kosong sehingga daya tahan tubuh menurun.
Pada kondisi ini, penting untuk langsung mengisi perut dengan makanan yang memiliki kandungan baik bagi tubuh.
Dan jawabannya adalah telur!
Sup Ayam
Dikutip dari WebMD, beberapa makanan yang baik untuk dikonsumsi pada saat masuk angin adalah makanan dengan kuah hangat, salah satunya adalah sup ayam.
Dalam sebuah studi menyebutkan bahwa makan sup ayam bisa meredakan peradangan di dalam tubuh hingga membersihkan saluran pernapasan sehingga terasa lebih lega.
Badan pun bisa menjadi lebih enak dan ‘masuk angin’ seketika hilang dengan konsumsi makanan ini.
Berkaitan dengan makanan sebelumnya, sup ayam mengandung kandungan gizi dan nutrisi yang sangat kaya dan baik untuk tubuh, ditambah lagi sup ayam biasa dihidangkan dengan suhu yang hangat membuat tubuh menjadi lebih mudah membaik.
Cabai dan makanan pedas
Loh kok justru makanan pedas yang jadi solusi masuk angin?
Masih dikutip dari sumber yang sama, mengonsumsi makanan pedas dengan kandungan cabai atau lada, bisa meringankan gejala sakit kepala dan hidung tersumbat yang muncul saat masuk angin, karena adanya kandungan capsaicin di dalamnya.
Makan makanan pedas membuat kepalamu terasa lebih ringan dan masuk angin pun minggat.