Jangan Salah Kaprah! Biang Kerok Rambut Rontok Bukan Gonta-Ganti Sampo, Tapi Karena Makanan Ini

19 Juli 2022 13:18 WIB
Ilustrasi Penyebab Rambut Rontok
Ilustrasi Penyebab Rambut Rontok ( Parapuan)

Sonora.ID – Siapa sih, yang nggak mau punya rambut tebal, kuat dan nggak mudah rontok seperti model iklan sampo?

Hingga saat ini, rambut rontok merupakan salah satu masalah kesehatan rambut yang kerap dialami oleh banyak orang.

Masalah rambut rontok ini pun kerap membuat seseorang gonta -ganti sampo, dengan harapan dapat mengurangi jumlah rambut yang rontok setiap harinya.

Padahal, nggak cukup hanya dengan merawatnya dari luar, untuk mengatasi rambut rontok kamu juga harus merawatnya dari dalam, bestie.

Karena, sama seperti bagian tubuh lainnya, rambut juga membutuhkan asupan nutrisi yang tepat, untuk menjaga agar tetap kuat dan nggak mudah rontok.

Baca Juga: Rahasia Bikin Mertua Happy! Cara Menghilangkan Uban Tanpa Semir Rambut Cuma Pakai Lemon Saja

Asupan nutrisi ini bisa didapatkan dari mana saja, salah satunya adalah lewat makanan.

Segera singkirkan dari meja makan. Berikut 6 makanan yang bikin rambut rontok, seperti yang dilansir dari Mengutip dari Food NDTV

Gula

Gula mempunyai dampak buruk yang cukup besar bagi tubuh. Salah satunya termasuk pengaruh pada rambut hingga kesehatan seluruh tubuh.

Penelitian menunjukkan resisten insulin dapat menyebabkan diabetes dan obesitas juga ternyata bisa menyebabkan kebotakan pada pria dan wanita.

Faktor utama penyebab resisten insulin ini dipengaruhi oleh asupan gula, pati dan karbohidrat olahan.

Junk Food

Junk food adalah makanan berlemak yang sebaiknya dihindari. Junk food memiliki kandungan lemak jenuh yang tinggi, yang bisa meningkatkan kadar kolesterol jahat di dalam tubuh.

Selain menyebabkan rambut rontok, junk food juga bisa menyebabkan penyakit jantung, stroke, obesitas dan masalah kulit.

Putih Telur Mentah

Walaupun putih telur memiliki banyak manfaat untuk tubuh, rambut dan kulit. Tetapi kalau kamu mengonsumsi putih telur mentah, akan menyebabkan risiko rambut rontok hingga kebotakan.

Karena putih telur mentah ini membuat tubuh kekurangan biotin dan vitamin yang bisa meningkatkan produksi keratin pada rambut.

Baca Juga: 7 Tips Mudah Blow Rambut di Rumah agar Mengembang Seperti dari Salon

Ikan Laut

Makanan penyebab rambut rontok yang terakhir adalah ikan laut. Ikan laut memiliki kandungan tinggi merkuri yang bisa membuat rambut mudah rontok.

Di dalam ikan laut bisa terdapat merkuri, karena faktor perubahan iklim, penangkapan ikan berlebih, dan pencemaran air laut.

Alkohol

Rambut terutama terbuat dari protein, yang disebut keratin. Keratin adalah protein yang memberi struktur pada rambut Anda.

Alkohol berdampak negatif pada sintesis protein dan dapat menyebabkan rambut menjadi lebih lemah dan tidak berkilau.

Juga, konsumsi alkohol berat dapat membuat ketidakseimbangan nutrisi dan dapat menyebabkan kematian folikel.

Orang dengan masalah rambut rontok harus menghindari alkohol.

Soda rendah gula

Soda diet atau soda rendah gula mengandung pemanis buatan yang disebut aspartam, yang menurut para peneliti dapat merusak folikel rambut.

Jika Anda mengalami kerontokan rambut akhir-akhir ini maka sebaiknya Anda menghindari soda diet sepenuhnya.

Baca Juga: Pantas Cepat Lepek! Ini 5 Kebiasaan yang Bikin Rambut Mudah Berminyak

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm