Sonora.ID - Sule terpaksa harus gagal untuk kedua kalinya dalam hal pernikahan, setelah sebelumnya berpisah dengan istri pertamanya, Lina Jubaedah, Sule juga terpaksa mengakhiri pernikahannya dengan Nathalie Holscher.
Kabar ini sudah menjadi sorotan beberapa waktu belakangan ini, tetapi dari pihak Sule tidak memberikan keterangan terkait hal yang menyangkut namanya tersebut.
Bahkan, dalam beberapa kesempatan Nathalie menyebutkan bahwa Sule sama sekali seakan tidak berusaha untuk bertemu dan membangun komunikasi yang baik kepada dirinya.
Kemungkinan adanya salah paham antara pasangan ini beserta anak-anak Sule dari pernikahan sebelumnya pun sangat mungkin terjadi.
Dikutip dari Grid.ID, dalam video yang merekam percakapan Sule, secara terang-terangan dirinya menyatakan tidak pernah merasa kesepian baik ketika ada pasangan yaitu Nathalie atau saat ini, ia tidak pernah merasa kesepian.
Dalam kesempatan yang sama juga terdengar Sule merasa tidak ada yang berbeda dengan dirinya ketika beristri maupun tidak.
“Dari dulu saya sudah begini, sama kok enggak ada bedanya. Saya bertanggungjawab pada rumah tangga, saya ditelepon anak-anak sudah bahagia,” ungkap Sule.
Terdengar bahwa kebahagiaan Sule ada pada anak-anaknya.
Sule mengaku bahagia ketika ia mendapatkan kabar dari anak-anaknya, ia bahagia ketika bisa hidup bahagia bersama anaknya.
Baca Juga: Ahmad Dhani Sindir Maia Estianty Jadi Penyebab Sule dan Nathalie Holscher Cerai: Tukang Ghibah!
Saat ini, hak asuh anak bungsu Sule, Adzam, jatuh ke tangan sang ibu, Nathalie Holscher, meski demikian Nathalie tidak akan membatasi pertemuan anaknya dengan sang ayah.
Beberapa waktu lalu pun Nathalie membawa sang putra ke rumah Sule.
Sejatinya kebahagiaan orang tua itu sederhana, berikut ini adalah beberapa kunci kebahagiaan orang tua yang bisa kita perjuangkan sebagai anak.
Mendukung cita-cita dan keinginan anak
Orang tua merasa dirinya bahagia dan berhasil ketika mampu memberikan dan memfasilitasi apa yang diinginkan oleh anak-anaknya.
Sule merasa berhasil ketika tujuan hidup anaknya bisa diwujudkan bersama dengan dirinya.
Hidup lengkap bersama anak
Orang tua sangat menyukai kebersamaan, ketika bisa duduk bersama secara lengkap dengan semua anak-anaknya itu lah yang membawa kebahagiaan.
Tak heran jika bagi Sule bahagianya adalah mendapatkan kabar dari anak-anaknya.
Baca Juga: Dinilai Gak Usaha Pertahankan Rumah Tangga, Sahabat Bocorkan Curhatan Sule: Dia Menyesal
Dianggap dan diperhatikan
Ketika sudah besar dan sibuk dengan urusan masing-masing, orang tua merasa bersyukur jika anak-anaknya masih menganggap mereka dan memberikan perhatian kepada mereka meski di tengah kesibukan anaknya.
Orang tua bahagia ketika anak-anaknya masih menganggapnya penting dan menghargai setiap pertemuan.