Sonora.ID - Pohon besar di depan rumah ternyata berpengaruh ke rezeki keluarga, apakah harus di tebang?
Ilmu fengshui merupakan suatu hal yang sangat dipegang erat oleh masyarakat Tionghoa.
Bukan hanya mengatur tentang tata letak ruangan dalam rumah, tapi juga bagian luar rumah.
Salah satunya ilmu fengshui tentang penempatan pohon yang berpengaruh di dalam fengshui.
Fengshui menyebutkan jika tata letak pohon yang salah bisa menyebabkan energi buruk.
Pohon tua dan besar yang ada di depan rumah memang bagus untuk properti, tapi tidak selalu baik menurut fengshui.
Pohon besar di depan rumah baik atau buruk itu semua tergantung pada letaknya.
Apakah pohon tersebut berada sejajar di depan pintu? Lebih ke sisi kanan atau kiri? Atau juga seberapa dekatnya dengan rumahmu?
Mencatat lokasi persis pohon merupakan langkah awal dalam menentukan pengaruhnya terhadap fengshui rumah.
Kok bisa pohon mempengaruhi fengshui?
Secara umum, kamu pasti tidak ingin membangun sebuah rumah yang terlalu dekat dengan pohon besar.
Saat kamu memberi ruang bernapas yang cukup untuk rumah dan pohon, maka kamu bisa menyalurkan energi fengshui yang baik dan lingkungan rumah yang aman.
Kamu bahkan bisa menghindari risiko pohon tumbang.
Jika pohon menghalangi pemandangan ke pintu depan, maka ini akan menantang fengshui.
Lewat pintu utama depan rumah kita akan menyerap chi, atau makanan energi.
Ada penghalang di depan pintu bisa membuat aliran energi jadi terhambat.
Pengaturan ini pada akhirnya akan mencerminkan energi fengshui pribadi yang buruk bagi mereka yang tinggal di dalam rumah.
Selain itu, saat pohon berada di sebelah kiri pintu depan (saat kamu melihat ke luar dari dalam rumah), ini bisa membuat energi naga fengshui yang menguntungkan. Ini benar jika pohon itu tinggi dan begitu subur.
Namun jika pohon berada di sebelah kanan pintu depan (saat melihat keluar dari dalam) atau jika pohon itu menimbulkan perbedaan ketinggian yang cukup besar dibandingkan dengan yang ada di sebelah kir, ini mungkin akan menciptakan energi yang sedikit tidak seimbang di dalam rumah.
Ini bisa membuat konflik di antara orang-orang yang tinggal di dalam rumah, karena energi yang /maskulin lebih lemah daripada energi yin/feminin.
Baca Juga: Lengket Tanpa Pelet! Ini 5 Tips Feng Shui Kamar agar Kamu dan Pasangan Makin Harmonis!
Cara penyembuhan atau penangkal fengshui
Jika pohon itu berada di pintu utama, maka kamu bisa melakukan hal yang terbaik untuk membuat pintu depan memiliki fengshui yang kuat.
Kamu bisa menggunakan beberapa obat fengshui pelindung, seperti simbol kura - kura, di luar pintu.
Jika pohon berada di sebelah kanan pintu jika dilihat dari dalam rumah, maka kamu bisa mempertimbangkan untuk menanam pohon yang lebih tinggi di sisi kiri untuk menciptakan energi yang lebih seimbang.
Di fengshui, ini mempromosikan lebih banyak harmoni saat pohon di sisi kiri sedikit lebih tinggi daripada di sisi kanan.
Bagaimanapun juga kamu harus bisa merawat pohon dengan baik.
Singkirkan daun-daun yang mati, karena ini bisa menguras energi dari rumah.
Jika perlu, potong beberapa cabang untuk memastikan mereka tidak menciptakan sha chi, atau energi serangan fengshui yang diarahkan ke rumahmu.
Energi buruk juga bisa terjadi saat dahan pohon yang gundul, dan mengarah ke pintu atau jendelamu.
Artikel ini juga telah tayang di Sajian Sedap dengan judul Hati-hati! Ahli Fengshui Sebut Pohon Besar di Depan Rumah Bisa Pengaruhi Rezeki Keluarga, Gak Perlu Tebang, Cukup Lakukan Hal Ini untuk Mengatasinya