Dibalik Teriakan Maria Goretty: Duka menjadi Juara Balap Kursi Roda Asean Paragames 2022

5 Agustus 2022 08:05 WIB
Dibalik Teriakan Maria Goretty: Duka menjadi Juara Balap Kursi Roda Asean Paragames 2022
Dibalik Teriakan Maria Goretty: Duka menjadi Juara Balap Kursi Roda Asean Paragames 2022 ( Diskominfo Ska - Media Center APG 2022 - INASPOC)

"Pada 2014 akhir masuk National Paralympic Commitee (NPC) DKI Jakarta. Ceritanya saya dikasih anak dan meninggal. Saya trauma sedih, saat itu ada yang ngajak saya olahraga. Ya di situ saya ikut dari pada mikirin ini, yuk kita bangkit, olahraga saja. Saya latihan sambil sedih-sedih," kisah perempuan kelahiran 20 Juni 1988 ini.

Awalnya dia mencoba sejumlah cabang olahraga paralimpiade seperti badminton dan lain-lain, tetapi dia merasa tidak cocok. Ia lebih suka olahraga yang mengandalkan tenaga. Ia pun memilih balap kursi roda.

Tetapi ternyata untuk adaptasi dengan alat pun tidak mudah. Ia perlu satu tahun untuk bisa mengenakan sarung tangan.

"Karena jadi meleset pegangannya kalau belum biasa," ujar Maria.

Olahraga balap kursi roda mengandalkan tangan untuk memutar roda. Sementara klasifikasi T54 adalah untuk atlet lintasan kursi roda yang memiliki fungsi penuh di tubuh mereka dengan gerakan kaki yang terpengaruh sedang atau tinggi atau tidak adanya anggota badan.

Atlet menghasilkan tenaga melalui berbagai gerakan tubuh dan lengan. Kaki tidak berperan dalam balapan.

Kesulitan lainnya, dalam olahraga balap kursi roda menurut Maria adalah saat memulai start. Untuk nomor jarak 100 meter, ayunan permulaan sangat menentukan.

"Itu masih kelemahan saya. Saya ingin mempertajam lagi teknik saat start. Kalau jarak 400 meter, setelah jalan 10 meter saya bisa ngejar. Awalan memang kagok," ujarnya.

Baca Juga: Kejutan di Cabang Olahraga BOCCIA Asean Paragames 2022, Atlet Indonesia Banyak Cetak Sejarah

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm