Sonora.ID - Dalam disiplin ilmu psikologi, ada beberapa tes yang bisa dilaksanakan untuk mengetahui karakter pribadi seseorang.
Pada umumnya, tes psikologi semacam ini mengajak kamu untuk menjawab serangkaian pertanyaan yang melibatkan gambar.
Salah satu tes kepribadian yang menerapkan cara itu adalah tes kepribadian untuk mengecek apakah seseorang punya kecenderungan suka berdebat, atau tidak.
Tes ini bakal memberimu pertanyaan soal hewan yang kamu lihat pertama kali ketika melihat sebuah gambar, di mana gambar tersebut memang menampakkan dua hewan yang mirip, namun menjadi satu.
Gambar yang dimaksud yang perlu kamu lihat tak lain dan tak bukan ialah gambar berwarna merah muda (pink) yang ada di atas artikel ini.
Lantas, hewan apakah yang kamu lihat pertama kali: kucing atau anjing?
Apapun jawabanmu, berikut ini adalah penjelasan psikologisnya.
Anjing
Bila hewan pertama yang kamu lihat di atas adalah anjing, maka itu berarti kamu punya kepribadian yang amat bertanggung jawab dan teliti dalam menjalankan tugas.
Baca Juga: Apa yang Kamu Lihat Akan Menunjukkan Kepribadian Tersembunyi Anda!
Di samping itu, karakter yang baik di atas juga kamu barengi dengan kreativitas, kecerdasan, dan ketekunan dalam menjalankan sesuatu yang kamu senangi.
Sifat-sifat baik itulah yang diyakini bakal mengantarmu ke posisi di mana kebanyakan orang tak mampu sampai ke sana.
Dalam menjalani hidup, kamu juga condong untuk berfokus pada tujuan-tujuan yang spesifik, selain juga setia dan mengutamakan keluarga, juga orang-orang yang kamu sayangi.
Bila hidup menyuguhkanmu masalah, itu tak bakal jadi persoalan, karena kamu punya mental yang kuat untuk selalu bangkit kembali, betapapun berat masalah yang kamu hadapi.
Kucing
Bila yang kamu lihat pertama dalam gambar itu adalah kucing, itu berarti kamu punya kepribadian yang tak suka berprasangka pada orang lain.
Selain itu, kamu juga punya karakter baik hati, dermawan, pemaaf, dan cenderung membenci perasaan dendam.
Ketika mengambil beberapa keputusan penting dalam hidup, kamu cenderung selalu berkonsultasi dengan kerabat.
Dengan sikapmu yang menghargai keberadaan orang lain, kamu juga tipe orang yang ingin menjauhi debat sebisa mungkin.