Sonora.ID - Masa lalu tidak hanya memberikan pengalaman tetapi juga memberikan pelajaran sehingga kita tidak mengulangi kesalahan yang sama di masa yang akan datang.
Video syur dengan Luna Maya dan Cut Tari milik Ariel NOAH pernah bocor dan membuat nama-nama tersebut mendapatkan image yang berbeda dari masyarakat Indonesia, bahkan karier ketiga orang tersebut terancam tak akan berkembang lagi.
Seakan belajar dari masa lalunya, dalam video yang diunggah di kanal YouTube 3SECOND TV, Ariel menegaskan bahwa dirinya kapok untuk membagikan rahasianya kepada orang lain dan cenderung memendam masalah yang ia alami.
Bukan tanpa alasan, hal ini dilakukan karena memang ia bukan orang yang terbuka dan suka membagikan kehidupan pribadinya.
“Sebisa mungkin gue pedam, ya gue pikir dulu, satu, ini mana yang bisa jaga rahasia,” ungkapnya mengakui hal tersebut.
Ketika memang pelantun lagu ‘Menghapus Jejakmu’ itu sudah tak lagi kuat untuk menahan masalah yang ia hadapi, ia akan membagikan pada orang yang bisa menjaga rahasia dan itu adalah teman-teman lamanya.
Kemudian ia juga akan mempertimbangkan besar atau pentingnya rahasia tersebut sebelum ia bagikan.
“Sebesar apa rahasia ini. Kalau misalnya besar sekali, ya enggak satu orang pun yang patut dibebani dengan itu. Kalau memang enggak terpaksa banget ya. Kalau cuma kayak membebani kita doang, enggak efek ke orang lain, ngapain diomongin,” sambung Ariel memaparkan.
Dalam kesempatan tersebut dirinya dipertemukan dengan sahabatnya sejak SMP, Uki, yang memang ia percaya dalam membagikan kisah hidupnya.
Baca Juga: Ungkit Skandal dengan Ariel Noah, Luna Maya Ngaku Bodoh dan Ingin Memperbaiki Kesalahan Masa Lalu!
Memang tidak bisa sembarangan orang kita jadikan sebagai tempat curhat. Berikut ciri-ciri orang yang cocok jadi teman curhat.
Tak menghakimi
Duh, ini kayaknya jadi ciri yang paling utama, yaitu tidak memberikan judge atau penghakiman kepada kita yang memiliki kisah hidup yang kita bagikan.
Mereka akan memberikan respon yang sewajarnya, tidak menghakimi tetapi juga tetap memberikan saran terbaik.
Fokus pada curhatanmu
Tak sedikit orang yang mendengarkan untuk menjawab, mereka cenderung akan menutup ceritamu dengan cerita mereka dan membandingkannya. Teman dan tempat curhat yang baik adalah yang fokus pada curhatmu.
Menjaga rahasia
Agaknya ini yang menjadi pertimbangan besar dari Ariel NOAH.
Curhat adalah hal yang sensitif dan bersifat privasi, sehingga orang yang menerima cerita kita pun tidak memiliki hak untuk membagikan cerita tersebut kepada orang lain. Orang yang layak menjadi teman curhatmu adalah dia yang menghargai rahasiamu.